LeBron Comeback, Heat Menang Telak

jpnn.com - Absen selama tiga pertandingan terakhir karena masalah hamstring rupanya tak membuat LeBron kehilangan kesaktiannya. Bahkan, LeBron sanggup tampil garang dalam pertandingan tersebut. Pemain berjuluk The King tersebut sukses menyumbangkan 27 angka untuk membantu Heat meraih kemenangan. Itu merupakan poin ke-21 ribu yang sudah dicetak LeBron selama berkarir di kompetisi basket paling gemerlap di dunia tersebut.
Padahal, dalam laga tersebut, Heat tampil compang camping. Beberapa pemain tak bisa tampil karena tengah mengalami cedera. Di antaranya ialah Dwyane Wade yang masih berkutat dengan cedera lututnya. Kehadiran LeBron juga memaksa Bosh harus menepi ke pinggir lapangan.
Pelatih Heat Erik Spoelstra pun mengakui jika kehadiran LeBron merupakan senjata ampuh untuk tim racikannya. Menurutnya, LeBron sanggup bermain efisien dalam pertandingan tersebut.
“Dia mampu memberikan kontribusi yang sangat banyak. LeBron mampu bermain efisien. Tidak ada masalah setelah pertandingan ini. Kita lihat saja apa yang akan dirasakannya setelah pertandingan ini,” ujar Spoelstra setelah pertandingan. (jos/mas/jpnn)
MIAMI - Kehadiran LeBron James setelah mengalami cedera langsung membuat juara bertahan Miami Heat trengginas. Tanpa kesulitan berarti, LeBron dkk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?