LeBron Yakin Kevin Love Bisa Bantu Cavaliers Jadi Juara
jpnn.com - OHIO - LeBron James menjadi salah satu pemain yang paling tak sabar menanti bergabungnya Kevin Love ke Cleveland Cavaliers. Bagi LeBron, forward Minnesota Timberwolves itu bisa menjadi senjata ampuh bagi Cavaliers ketika mengarungi NBA musim 2014/2015 mendatang.
“Jika dia datang, itu akan menjadi kesenangan bagi kami karena bisa memiliki pemain seperti dia. Love akan menjadi bagian besar dalam mengejar gelar juara,” terang LeBron sebagaimana dilansir laman resmi NBA, Selasa (12/8).
Megabintang berjuluk King James itu tentu tak asal cuap. Pasalnya, Love merupakan forward yang sangat garang. Musim lalu, pemain berusia 25 tahun itu berhasil membukukan rata-rata 26,1 poin dan 12,5 rebound per pertandingan.
Masuknya Love juga bakal membuat Cavaliers bisa membangun The Big Three karena sudah memiliki LeBron dan Kyrie Irving. Dalam beberapa musim terakhir, The Big Three memang memegang peranan besar bagi semua tim juara.
“Saya tak sabar bermain dengan Love. Saya berharap dia benar-benar bergabung dengan kami. Saya ingin semuanya diselesaikan dengan standar liga. Dia adalah pemain penting untuk kami,” tegas LeBron. (jos/jpnn)
OHIO - LeBron James menjadi salah satu pemain yang paling tak sabar menanti bergabungnya Kevin Love ke Cleveland Cavaliers. Bagi LeBron, forward
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pelatih Baru Timnas Indonesia Patrick Kluivert Tiba Hari Ini
- Inilah Semifinalis Malaysia Open 2025, Ada yang Mencuri Perhatian
- MotoGP 2025: Alasan Jorge Martin Pilih Membumi
- PSBS vs Persib: Maung Bandung Pincang, Bojan Hodak tak Risau
- Debut Apik Bidadari Cantik dari Bulgaria, Langsung Bikin Gresik Kalah di Kandang
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin