Ledakan Gas, Hotel Terbakar, 5 Tewas
Minggu, 01 April 2012 – 16:33 WIB

Ledakan Gas, Hotel Terbakar, 5 Tewas
Selain Hat Yai Hospital dan Songklanakarin Hospital, sejumlah klinik kesehatan di kota tersebut juga membantu perawatan korban. Sekitar 90 korban luka mendapatkan perawatan medis di beberapa klinik. "Sebanyak 28 korban menjalani rawat inap di rumah sakit. Rata-rata mereka sesak napas karena terlalu banyak menghirup asap," terang Wali Kota Prai Pattano.
Gubernur Songkhla Grisada Boorach mengatakan bahwa penyebab kebakaran belum diketahui. Meski kebakaran itu terjadi bersamaan dengan serangkaian ledakan di Provinsi Yala, dia yakin dua insiden itu tak saling berkaitan. Kendati demikian, dia belum bisa memastikan penyebab kebakaran yang merenggut nyawa lima warga Thailand, empat pria dan seorang wanita, tersebut.
New Straits Times melaporkan, 11 warga Malaysia menjadi korban dalam kebakaran tersebut. Tetapi, mereka hanya mengalami luka ringan. "Saat ini mereka dirawat di Hat Yai Hospital. Kami masih berusaha mendapatkan laporan soal kondisi mereka," ungkap Dubes Malaysia untuk Thailand Datuk Nazirah Hussin. (AFP/RTR/hep/dwi)
SONGKHLA - Ledakan pipa gas memicu kebakaran hebat di sebuah hotel di selatan Thailand Sabtu siang (31/3). Investigasi awal menyebutkan bahwa ledakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Mengenang Paus Fransiskus, Ketum PP Muhammadiyah: Sosok Penyantun dan Humoris
- Siapa Pemegang Kendali Vatikan Sepeninggal Paus dan Bagaimana Memilih Penggantinya?
- Sede Vacante, Masa ‘Kursi Kosong’ setelah Paus Vatikan Wafat
- Setahun Sebelum Meninggal, Paus Fransiskus Sederhanakan Liturgi Pemakaman Kepausan
- Kabar Duka, Paus Fransiskus Meninggal Dunia
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina