Ledakan Pasar di Nigeria Tewaskan 118 Orang
Kamis, 22 Mei 2014 – 12:29 WIB

Ledakan di Pasar Nigeria Tewaskan 118 Orang. Getty Images
KANO - Dua ledakan yang berkekuatan besar terjadi di Pasar Terminus, Nigeria. Diperkirakan ada 118 orang meninggal di lokasi kejadian. Puluhan orang lain dinyatakan terluka. Jumlah korban terus bertambah karena polisi belum menyisir seluruh area ledakan.
"Saat ini ada 118 korban yang sudah dievakuasi. Tetapi, kami masih mencari korban lain yang mungkin tertimbun reruntuhan pasar. Jumlah korban bisa melonjak ketika pencarian selesai," ujar Koordinator Badan Penanggulangan Bencana Nasional Mohammed Abdulsalam.
Dia menjelaskan, ada dua ledakan yang berjarak 20-30 menit di pasar tersebut. Dua ledakan itu berupa bom mobil yang memicu kebakaran hebat. Karena itu, pasar tersebut luluh. Puluhan orang yang berlarian dari arah pasar menjerit. Beberapa di antara orang-orang tersebut terluka parah. Darah bercucuran dari tubuh mereka. Lokasi ledakan berdekatan dengan perempatan yang cukup padat. Beberapa mobil di dekat lokasi juga ikut terbakar.
Komisioner Negara Bagian Plateau Chris Olakpe menjelaskan bahwa ledakan tersebut merupakan aktivitas teroris. Namun, dia tidak mau menspekulasikan identitas pelaku. Hingga saat ini belum ada pihak yang menyatakan bertanggung jawab dalam aksi tersebut.
KANO - Dua ledakan yang berkekuatan besar terjadi di Pasar Terminus, Nigeria. Diperkirakan ada 118 orang meninggal di lokasi kejadian. Puluhan orang
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza