Ledakan Petasan di Kasembon, 2 Orang Tewas, Kondisi Mengenaskan

Ledakan Petasan di Kasembon, 2 Orang Tewas, Kondisi Mengenaskan
Kondisi rumah yang rusak akibat ledakan yang diduga berasal dari bahan baku petasan di Dusun Pulosari, Desa Sukosari, Kecamatan Kasembon, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu (12/3/2023). Foto: ANTARA/Vicki Febrianto

jpnn.com, MALANG - Ledakan terjadi di Dusun Pulosari, Desa Sukosari, Kasembon, Malang, Jawa Timur (Jatim), pada Sabtu (11/3) malam.

Peristiwa tersebut beberapa bangunan rumah warga rusak. Selain itu, ledakan tersebut juga menyebabkan korban jiwa dan sejumlah orang terluka.

Pihak kepolisian telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Ledakan yang diduga berasal dari bahan baku pembuatan petasan.

Warga Dusun Pulosari, Desa Sukosari, Kecamatan Kasembon, Kabupaten Malang, Jawa Timur, mendadak heboh setelah sebuah ledakan meluluhlantakkan rumah 

Kapolres Batu AKBP Oskar Syamsuddin di Dusun Pulosari, Kecamatan Kasembon, Kabupaten Malang, Minggu mengatakan bahwa proses olah TKP tersebut dilakukan bersama dengan Unit Penjinak Bom dan Labfor Polda Jatim, serta Unit Reskrim Polres Batu.

"Olah TKP dibantu dari Unit Jibom Polda Jatim, Labfor Polda Jatim dan Unit Reskrim Polres Batu," kata Oskar.

Oskar menjelaskan, dalam proses olah TKP tersebut, petugas menemukan serbuk yang diduga merupakan bahan baku untuk membuat petasan. Ada empat kantong bahan baku yang ditemukan pada lokasi tersebut.

Menurutnya, selain menemukan bahan baku untuk membuat petasan tersebut petugas juga menemukan sejumlah petasan dan kembang api di lokasi kejadian.

Warga Dusun Pulosari, Desa Sukosari, Kecamatan Kasembon, Kabupaten Malang, Jawa Timur, mendadak heboh setelah ledakan melululantakkan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News