Lee Zii Jia Dapat Sanksi Berat, Warganet Malaysia Bergerak

jpnn.com - Drama mundurnya pebulu tangkis Malaysia Lee Zii Jia dari federasi tepok bulu Negeri Jiran (BAM) terus berlanjut.
Selepas mengumumkan pengunduran dirinya, juara All England 2021 itu mendapat ancaman larangan bermain dua tahun dari BAM.
Tidak heran setelah ancaman itu keluar, warganet langsung membuat petisi di sosial media mendukung pebulu tangkis berusia 23 tahun itu.
Selain menolak sanksi yang diberikan kepada Lee Zii Jia, warganet bereaksi dengan meminta para petinggi federasi tepok bulu Malaysia untuk segera mundur.
Petisi itu mendesak Presiden BAM, Mohamad Norza Zakaria, Sekretaris Jenderal, Kenny Goh, dan Wakil Presiden, Jahaberdeen Mohamed Yunoos untuk mundur dari jabatannya.
Warganet menilai para petinggi bulu tangkis Malaysia dianggap telah menyalahgunakan kekuatannya dengan mengakhiri karier Lee Zii Jia jika jadi memberikan hukuman larangan bermain selama dua tahun.
Selain Lee Zii Jia, pemain muda Goh Jin Wei juga menginginkan mundur dari Pelatnas BAM. Pebulu tangkis berusia 21 tahun mundur dari Pelatnas karena mengalami masalah kesehatan.
Melansir dari Astro News petisi yang telah ditandatangani oleh warganet telah mencapai 86 ribu.
Drama mundurnya pebulu tangkis Malaysia Lee Zii Jia dari federasi tepok bulu Negeri Jiran (BAM) terus berlanjut
- Viral Tagar #KaburAjaDulu, Menaker Yassierli: Memang Ada Kesempatan Kerja di Luar Negeri
- Warganet Puji Ketegasan Prabowo soal Sampah di Sungai Cipakancilan, Bogor
- Dijodohkan Dengan Marsha Aruan, Ciccio Manassero Beri Respons Begini
- Soal Rumor Putus dengan Pacarnya, Nikita Mirzani: Enggak Usah Urus Percintaan Gue
- Dikritik Warganet, Abidzar Al-Ghifari: Ini Akan Jadi Pembelajaran
- Bantah Isu Bangkrut, Isa Bajaj Buka Warung Makan di Kampung Karena Ini