Legenda Juventus Nilai Prestasi Conte Sangat Baik

jpnn.com - ITALIA – Mantan pemain tim nasional Italia, Alessandro Del Piero menilai mantan rekan dan pelatihnya di Juventus Antonio Conte telah melakukan pekerjaan yang baik bersama Gli Azzurri.
Meski sanggup meloloskan Italia ke putaran final EURO 2016, Conte kerap dikritik karena permainan Azzurri yang tidak agresif. Masa depannya sebagai pelatih menjadi perdebatan di Negeri Pizza itu.
“Saya lihat Conte telah melakukan pekerjaan yang sangat baik. Ia membuat satu kelompok yang telah bertumbuh, lolos dengan nyaman dan mereka punya kesempatan bermain baik di Euro bahkan dengan tim yang masih muda dan masih memasuki masa transisi,” kata Del Piero seperti dilansir dari laman Football Italia.
Del Piero melihat Conte sangat tahu posisinya dan ia berharap rekannya itu bisa bertahan sebagai pelatih timnas selama mungkin.(ray/jpnn)
ITALIA – Mantan pemain tim nasional Italia, Alessandro Del Piero menilai mantan rekan dan pelatihnya di Juventus Antonio Conte telah melakukan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sudirman Cup 2025: Preview Indonesia vs Inggris, Ujian Perdana Garuda
- Liga Champions Asia: Cristiano Ronaldo cs Hajar Yokohama, Sandy Walsh Jadi Penonton
- Komentar Bojan Hodak Seusai Persib Bungkam PSS 3-0
- Persib Menghancurkan PSS Sleman, Gelar Juara Kian Dekat
- Menang di Sprint MotoGP Spanyol, Marc Marquez: Saya Punya Kekuatan Ekstra
- Eagle Gelar SSB Ajak Running Enthusiast Tingkatkan Performance Gunakan Alpha-ST