Legenda Manchester United Dinobatkan sebagai Pria Terseksi 2015
Kamis, 19 November 2015 – 17:43 WIB
jpnn.com - LEGENDA sepak bola Inggris dan Manchester United, David Beckham kembali dinobatkan sebagai Pria Terseksi 2015 versi majalah People.
Pada saat pengumuman penghargaan itu di acara program ABC Jimmy Kimmel Live, Selasa (17/11) lalu, Beckham mengaku merasa tersanjung, padahal ia sudah hampir dua dekade menyandang status sebagai simbol seks internasional.
“Ini adalah kehormatan besar,” kata Beckham, yang kini genap berusia 40 tahun, seperti dikutip dari Voice of America, kemarin.
Baca Juga:
“Saya sangat senang menerimanya.”
Namun ayah dari empat anak tersebut menegaskan dia tidak menganggap dirinya seksi. “Saya tidak pernah merasa bahwa saya seseorang yang menarik, orang yang seksi.”(people/ray/jpnn)
LEGENDA sepak bola Inggris dan Manchester United, David Beckham kembali dinobatkan sebagai Pria Terseksi 2015 versi majalah People. Pada saat pengumuman
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kabar Pacaran, Prilly Latuconsina dan Omara Esteghlal Didoakan Berjodoh
- Ini Wasiat Abah Qomar Sebelum Meninggal Dunia
- Film 1 Kakak 7 Ponakan Tayang Spesial di 7 Kota
- Pesan Abah Qomar Sebelum Meninggal Dunia, Begini Isinya
- Raffi Ahmad Akhirnya Serahkan LHKPN ke KPK
- Paula Verhoeven Ungkap Pertemuan Terakhir dengan Ayah Baim Wong