Legenda Tinju Sugar Ray Leonard Bikin Otobiografi
Pernah Dicabuli Pelatih, Kecanduan Obat, Berkepribadian Ganda
Minggu, 12 Juni 2011 – 23:16 WIB
Penuturan itu cukup mengejutkan. Sebab, Leonard adalah petinju yang cukup disegani di era 1980-an. Petinju legendaris disandangnya. Pria bernama lengkap Ray Charles Leonard tersebut mencatatkan kemenangan sebanyak 36 kali dari 40 laga yang dilakoni. 25 kemenangan diperoleh lewat menang KO. Sisanya satu kali seri dan hanya tiga kali mencatatkan kekalahan.
Selain itu sejarah juga mencatat, dia petinju pertama dibayar hingga USD 100 juta. Lima gelar juara dunia di lima kelas yang berbeda pun ditorehkannya. Julukannya cukup fantastis: Boxer of the Decade di era 1980-an. Kini usianya sudah tak muda lagi. Pria kelahiran Carolina, Amerika Serikat (AS) itu merayakan ulang tahun ke-55 pada 17 Mei lalu. Terakhir kali naik ring juga sudah 14 tahun lalu. Dia ditantang petinju Poerto Rico Hector Camacho di kelas menengah IBC. Sugar Ray kalah TKO.
Ya, pada biografi itu Leonard tak hanya menceritakan prestasi. Kisah memilukan juga diungkapkan. Selain pelecehan seksual itu, dia juga mengisahkan pengalaman kecanduan obat-obatan, juga tentang masa-masa ABG-nya yang akrab dengan kekerasan domestik. Lantas bagaimana dia pernah menjadi korban kecelakaan mobil dan nyaris tenggelam di saat masih kanak-kanak.
Tak hanya itu, yang kian mengejutkan Leonard juga mengaku memiliki kepribadian ganda. Ray adalah pribadi yang penuh ketakutan dan menjijikkan. Sebaliknya Sugar Ray adalah pribadi yang tak kenal takut.
Sugar Ray Leonard termasuk salah satu seniman tinju dunia. Dia pun juga bisa dikategorikan legenda dengan sederet prestasi yang diukir. Tapi, air
BERITA TERKAIT
- Susunan Pemain Indonesia vs Jepang: Sayuri dan Ridho jadi Starter
- Hasil FP1 MotoGP Barcelona Mengejutkan, Bukan Martin atau Pecco Paling Kencang
- Petuah Marc Klok kepada Timnas Indonesia saat Menghadapi Jepang
- Indonesia vs Jepang: Begini Prediksi Pelatih Persib Bojan Hodak
- Live Streaming FP1 MotoGP Barcelona, Baru Mulai Sudah Ada Kecelakaan
- Jadwal Semifinal Kumamoto Masters 2024, Ada 4 Wakil Indonesia