Legislator Nevi Berterima Kasih Kepada Kader PKS Sumbar
jpnn.com, PADANG - Anggota DPR RI dari FPKS, Hj. Nevi Zuairina menanggapi berakhirnya masa jabatan Irwan Prayitno sebagai Gubernur pada Jumat, 12 Februari 2021 setelah menjabat selama dua periode atau 10 tahun sebagai Gubernur Sumatera Barat.
Sudah banyak hal yang telah dilakukan pada pembangunan fisik dan pembangunan manusia masyarakat Sumbar.
Perubahan-perubahan pun terjadi di berbagai bidang mulai dari suasana politik, keadaan ekonomi, dan sosial yang lebih baik. Untuk budaya tetap mempertahankan orisinilitas kebaikan universal di Sumatera Barat yang telah di wariskan turun-temurun puluhan generasi lalu.
“Saya sebagai warga Sumatera Barat, sekaligus sebagai istri beliau, mengucapkan banyak terima kasih atas dedikasi yang dicurahkan untuk kemajuan Sumatera Barat, baik pembangunan fisiknya maupun pembangunan manusianya,” ujar Nevi.
“Beliau tidak saja berhasil membangun Sumbar tetapi juga berhasil memeperbarui wajah sumatera barat dengan lebih baik,” ucap Nevi.
Politikus PKS ini menunjukkan, bahwa selama dedikasi Gubernur Sumbar yang diawali tahun 2000, Irwan Prayitno selalu berusaha mempersembahkan fisik dan pemikirannya untuk masyarakat Sumbar.
Menurut dia, tidak ada hari yang terlepas untuk memikirkan kemajuan Sumatera Barat, meskipun beliau dalam keadaan liburan.
Nevi mengatakan, Gubernur Irwan adalah kader PKS yang tidak pernah berhenti bergerak.
Sebagai kader PKS, lanjut Nevi, Bapak Irwan Prayitno telah mencurahkan pemikirannya dalam bentuk buku yang bertujuan memperkuat nilai-nilai pemikiran Anggota Partai maupun masyarakat luas.
- Kemendes Harus Membatasi Penggunaan Dana Desa untuk Sosialisasi dan Pelatihan
- Pemerintah Harus Tingkatkan Daya Saing Produk UMKM dan Ekonomi Kreatif
- Jadwal Pelantikan Kepala Daerah Terpilih Diundur, Komisi II DPR RI Ungkap Tanggalnya
- Meraih Peluang Ekonomi di Tahun 2025
- F-PAN Apresiasi Keberhasilan Pemerintah Mengatasi 10 Tantangan Ekonomi di 2024
- Komisi IV DPR Akan Mengawal Kenaikan HPP Gabah dan Jagung Agar Berdampak Bagi Petani