Legit Group Meraih Pendanaan Tahap Awal Rp 43 Miliar

jpnn.com, JAKARTA - Legit Group mendapatan pendanaan tahap awal (seed funding) dari East Ventures yang diikuti oleh AC Ventures.
Nominalnya pun sangat besar, yakni USD 3 juta atau setara Rp 43 miliar.
Legit Group akan menggunakan dana tersebut untuk melakukan ekspansi secara agresif.
Caranya ialah dengan menambah titik-titik lokasi operasional guna menjangkau pelanggan yang lebih luas.
Saat ini Legit Group sudah beroperasi di 45 titik distribusi. Menurut rencana, Legit Group akan meluncurkan dua brand lain.
Selain itu, Legit Group juga memperluas operasional ke 135 titik distribusi hingga akhir 2021.
Legit Group juga berencana membuat berbagai brand baru yang berfokus pada layanan pengiriman serta memperkuat pemasarannya.
Saat ini merek yang diproduksi Legit Group ialah Pastaria, Sei’Tan, dan Juju Chikin).
Legit Group mendapatan pendanaan tahap awal (seed funding) dari East Ventures yang diikuti oleh AC Ventures.
- Tingkatkan Energi Tubuh Anda dengan Mengonsumsi 5 Makanan Kaya Nutrisi Ini
- 5 Makanan yang Berbahaya untuk Penderita Tekanan Darah Tinggi
- Depresi Bakalan Ambyar dengan Mengonsumsi 5 Makanan Ini
- 5 Makanan Kaya Nutrisi Ini Berbahaya untuk Kesehatan Anda
- Tingkatkan Energi dengan Mengonsumsi 4 Makanan Ini
- 3 Makanan yang Harus Dihindari Ibu Hamil