Lelang Sudah Dibuka, Gatot tak Kunjung Beri Izin
Sabtu, 19 November 2011 – 17:24 WIB

Lelang Sudah Dibuka, Gatot tak Kunjung Beri Izin
Dipaparkan Robert, dalam keputusan Gubsu nomor 593/1293.K tersebut dinyatakan bahwa perpanjangan izin lokasi dapat dilakukan satu kali setelah habis masa berlaku pada 19 Maret 2011, yaitu selama 12 bulan dengan persyaratan bahwa tanah yang sudah dibebaskan di lokasi adalah minimum 50 persen dari total 193 hektar yang dibutuhkan.
Sekalipun PT Bajradaya Swarna Utama mengajukan izin perpanjangan lokasi ke Pemprovsu, maka pemberian perpanjangan izin lokasi tidak dimungkinkan karena tidak sesuai dengan syarat minimum tanah bebas. "Buktinya sampai saat ini tidak ada lahan yang dibebaskan PT Bajradaya Swarna Utama," tegas Robert.
Untuk itu, Robert mengharapkan kepada Plt Gubsu untuk memberikan izinnya dan tidak tidak mengangkangi kebijakan pemerintah pusat. Apalagi, peruntukan energi listrik yang dihasilkan PLTA Asahan III sepenuhnya untuk masyarakat Sumatera Utara.
Hal ini juga ditegaskan melalui surat yang dikirim Direktur PLN Dahlan Iskan (saat itu) tertanggal 25 Mei 2010, bernomor surat 01275/128/DIRUT/2010. Pada poin kedua isi surat tersebut ditegaskan kalau proyek Asahan III dengan kapasitas 2x87 MW dengan produksi energi tahunan sebesar 1477 GWh akan disalurkan melalui Gardu Induk PLN di Simangkuk, Posea dan diprogramkan beroperasi pada tahun 2013/2014.
MEDAN - Meski izin pembangunan proyek PLTA Asahan III tak kunjung juga diberikan plt Gubsu Gatot Pujo Nugroho, namun PLN tetap bersikukuh akan melaksanakan
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki