Lembaga Bimbel Jual Kunci Jawaban UN SMP
jpnn.com - JAKARTA - Koordinator tim posko pengaduan Ujian Nasional Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) Fachrudin mengatakan, pihaknya menduga ada jual beli kunci jawaban UN SMP yang dilakukan lembaga bimbingan belajar (Bimbel).
"FSGI juga menerima laporan kecurangan SMP yang diduga bersumber pada oknum penjual kunci jawaban," kata Fachrudin, Selasa (6/5).
Menurutnya, laporan dugaan ada jual beli kunci jawaban itu berasal dari Jakarta, Bandung, dan Bekasi. Hal itu terungkap ketika ada peserta UN kedapatan hendak mencontek jawaban via telepon selulernya.
"Setelah di interogasi ternyata yang bersangkutan mendapatkan kunci jawaban dengan membeli dari oknum bimbingan belajar,” jelasnya.
Selain itu, FSGI juga masih menerima kembali laporan mengenai soal Jokowi dalam soal UN SMP mata pelajaran Bahasa Indonesia di Bandung.(fat/jpnn)
JAKARTA - Koordinator tim posko pengaduan Ujian Nasional Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) Fachrudin mengatakan, pihaknya menduga ada jual beli
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Institut Teknologi Del Menggunakan AI untuk Deteksi Kecurangan Saat Ujian
- Rantastia Nur Alangan Ungkap Dukungan Dr. Ram Krishna untuk UIPM
- Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Sulsel, Ganesha Operation Kenalkan GO Expert
- Uhamka Masuk Daftar Universitas Terbaik Asia versi QS AUR 2025
- Ini Kata Bahlil soal Gelar Doktornya di SKSG UI
- SANF Perkuat Digitalisasi Pendidikan di Indonesia