Lempar Tawaran Tertinggi, Liverpool Terdepan Dapatkan Benteke

jpnn.com - LIVERPOOL - Manajemen Liverpool lebih percaya diri memburu pemain berkelas, usai menjual Raheem Sterling ke Manchester City. Dilaporkan, Liverpool memiliki dana segar hingga 49 juta poundsterling (setara Rp1 triliun) dari transfer Sterling.
Dengan modal yang ada, klub yang dilatih Brendan Rodgers itu mulai bersaing di bursa transfer pemain. Kepala Eksekutif Liverpool, Ian Ayre, dikabarkan sudah menjajaki salah seorang bos di Aston Villa, Tom Fox. Proyek yang dibahas adalah seputar striker ganas milik Villa, Christian Benteke.
Dilansir dari Express, Rabu (16/7), Liverpool berani menawarkan dana segar senilai 32, 5 juta poundsterling (sekitar Rp679 miliar) untuk merekrut bomber berkebangsaan Belgia itu. Sebelumnya, Liverpool juga pernah menawar Benteke di angka 25 juta poundsterling, namun Aston Villa cuek-cuek saja.
Dengan angka baru dari Liverpool untuk Villa tersebut, itu berarti untuk sementara Liverpool punya tawaran tertinggi dibanding sejumlah klub lainnya, termasuk tawaran dari Manchester United.
Rodgers disebut-sebut mengimpikan duet Benteke, yang bertubuh tinggi besar ini, dengan Roberto Firmino yang cepat dan lincah sebagai pilar Liverpool di depan. Selain ingin mendaratkan Benteke, Liverpool diketahui sedang sibuk menggodok tawaran menjual atau melepas pemain mereka seperti Mario Balotelli, Fabio Borini dan Rickie Lambert. (adk/jpnn)
LIVERPOOL - Manajemen Liverpool lebih percaya diri memburu pemain berkelas, usai menjual Raheem Sterling ke Manchester City. Dilaporkan, Liverpool
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- IBL All Star 2025 Bukan Sekadar Pertandingan, Ada Format Baru
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Imran Nahumarury Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga 1 Edisi Maret 2025
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil