Lensa Olloclip di iPhone yang Memuaskan
jpnn.com - Tren lensa khusus kamera seluler terus berkembang. Terlebih saat ini, hampir setiap perusahaan menciptakan lensa khusus kamera ponsel. Olloclip salah satunya. Perusahaan elektronik ini menciptakan lensa khusus kamera untuk perangkat besutan Apple yaitu iPhone. Seperti lensa khusus kamera ponsel lain, lensa besutan Olloclip ini memproduksi satu lensa untuk tiga jenis lensa sekaligus, mulai dari wide, macro dan fisheye.
Head Store iFind Mall Olympic Garden (MOG), Eko Siswanto menjelaskan, ponsel seakan menjadi perangkat penting. Tidak sekadar sebagai alat komunikasi, namun juga sebagai alat untuk mengabadikan moment, baik foto maupun video.
“Seperti kamera profesional, selain piksel yang besar, lensa juga mempengaruhi kualitas atau keindahan foto. Lensa dari Olloclip ini menjadi solusi untuk kamera ponsel, mendapatkan hasil maksimal,” kata pria yang karib disapa Eko seperti yang dilansir Malang Post (Grup JPNN.com), Jumat (9/5).
Dia yang sempat menggunakan lensa khusus untuk perangkat iPhone 5S nya mengaku sangat puas. Foto yang dihasilkan dari lensa dari Olloclip ini betul-betul terlihat sempurna. “Secara umum sama seperti lensa wide pada kamera profesional atau kamera pocket. Bedanya, karena ini khusus untuk kamera ponsel bentuknya pun sangat mini,” terang dia.
Sementara untuk untuk gambar macro, meskipun tidak sesempurna lensa macro untuk kamera profesional, namun hasilnya sudah cukup memuaskan. Objek yang kecil terlihat sangat cukup detail. “Umumnya lensa macro ini digunakan oleh para fotografer yang menginginkan kualitas terbaik untuk objek bidikan yang mungil,” kata pria asal Surabaya ini.
Sekalipun dapat menghasilkan gambar yang memuaskan, harga lensa Olloclip ini cukup murah. Dibandingkan dengan lensa khusus untuk kamera profesional, Olloclip hanya dibanderol dengan harga Rp 350.000.
Dia juga mengatakan, karena lensa ini diproduksi untuk perangkat iPhone maka bentuknya pun menyesuaikan. Dikatakan menyesuaikan bagian pengait lensa ini sangat kecil, tapi sangat kuat atau kokoh, karena terbuat dari bahan plastic carbonat, yang menempel baga bagian depan maupun bagian belakang ponsel. Dengan begitu pengguna tidak perlu kawatir ponsel diletakkan dalam saku.
“Meskipun ada pengait di depan dan dibelakang, pengguna tidak perlu kawatir pengaitnya menggores bodi ponsel,” lanjutnya.
Tren lensa khusus kamera seluler terus berkembang. Terlebih saat ini, hampir setiap perusahaan menciptakan lensa khusus kamera ponsel. Olloclip salah
- Iran Akhirnya Membuka Akses ke WhatsApp dan Google Play
- Teguh Sebut Klaim Bashe Bahwa BRI Korban Ransomware Tak Lebih dari Lelucon
- Presiden AS Terpilih Donald Trump Beri Angin Segar Pada TikTok
- xAI Sedang Menyiapkan Chatbot Grok Untuk Pengguna Perangkat iOS
- Pemerintah Albania Menilai TikTok Bisa Mendorong Anak-Anak Melakukan Kekerasan
- Equnix Apresiasi Penggerak Teknologi Mandiri di Indonesia