Lepas 246 Peserta Magang ke Jepang, Menaker Ida: Bisa Kurangi Angka Pengangguran

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) melepas ratusan peserta magang hasil kerja sama dengan International Manpower Development Organization Japan (IM Japan) ke Jepang, Angkatan 34-13, di Jakarta, Selasa (28/3/2023).
Sebanyak 246 peserta magang ini akan bertolak menuju Jepang pada Rabu (29/3) besok, untuk mengikuti program magang di perusahaan yang bergerak di berbagai bidang seperti kejuruan, industri, manufaktur dan konstruksi serta caregiver.
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah berpesan agar para peserta bisa meningkatkan kompetensi di Jepang.
"Saya berpesan untuk tetap fokus pada tujuan mulia saudara-saudara saat ini. Jangan terdistraksi oleh hal-hal yang tidak sesuai dengan niat, kepercayaan, dan cita-cita saudara, " ujarnya.
Dia mengatakan kepada para peserta magang, untuk tidak ragu curhat ke sesama peserta, sensei, pihak IM Japan, atau bahkan ke perwakilan negara di KBRI Jepang.
Sebab, Ida menilai kelelahan, kerinduan, dan emosi merupakan hal yang wajar terjadi, tetapi akan sangat merugikan saudara jika hal-hal tersebut saudara simpan sendiri.
Sehingga menghalangi saudara dalam menggapai apa yang telah dicita-citakan.
"Gunakan kesempatan pemagangan ini sebagai batu loncatan untuk meningkatkan kompetensi, memperkaya pengalaman, serta tentu saja membanggakan keluarga, " katanya.
Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) melepas ratusan peserta magang hasil kerja sama dengan International Manpower Development Organization Japan.
- Wamenaker Noel Dukung Ide Direksi Pegadaian Harus Paham Hubungan Industrial Pancasila
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan
- Menhut: MoU dengan Kemnaker untuk Perluas Lapangan Kerja-Pemberdayaan Petani Hutan
- Grab Indonesia Klarifikasi soal Pemberian BHR Rp 50 Ribu ke Mitra Pengemudi
- Kemnaker Evaluasi Aplikator Transportasi Daring Soal Laporan Pemberian BHR Rp 50 Ribu
- Bupati Indramayu Lucky Hakim Beri Klarifikasi soal Perjalanan Kerja ke Jepang