Lepas Ekspor Rp 35,03 Triliun, Mendag: Kami Selalu Motivasi Para Pelaku Usaha

Salah satu langkah taktis yang dijalankan Kementerian perdagangan, dengan sering bertemu dan berdiskusi dengan eksportir.
"Kami selalu motivasi para pelaku usaha untuk berani mengeksplorasi peluang pasar baru di kawasan emerging markets dan pasar nontradisional. Terlebih dengan adanya ketidakpastian di negara-negara pesaing, kita justru dapat memanfaatkan potensi ekspor yang selama ini belum dioptimalkan seperti Afrika, Asia Selatan, Asia Barat, Eropa Timur dan negara di kawasan Oseania,” ujarnya.
Secara kumulatif, kinerja ekspor Indonesia pada Januari-November 2021 mencapai USD209,16 miliar, naik 42,62 persen dibanding periode yang sama pada 2020.
Sementara itu, neraca perdagangan Indonesia pada November 2021 mengalami surplus USD3,51 miliar, melanjutkan tren surplus secara beruntun sejak Mei 2020, dan tercatat sebagai nilai ekspor bulanan tertinggi sepanjang sejarah.
Mendag juga menyampaikan apresiasinya kepada PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia, yang telah mendukung acara pelepasan ekspor ini.
“Kami menyampaikan terima kasih kepada PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia yang telah menyediakan tempat sebagai lokus utama acara Pelepasan Ekspor Akhir Tahun 2021,” seru Lutfi.(chi/jpnn)
Mendag juga menyampaikan apresiasinya kepada PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia, yang telah mendukung acara pelepasan ekspor ini.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Standar Pelayanan RIPH
- Bea Cukai Dorong Potensi Daerah ke Pasar Global dengan Gencar Sosialisasi Ekspor
- Dorong Efisiensi Ekspor Nasional, Bank Mandiri Hadirkan Solusi Digital untuk DHE SDA
- Beri Asistensi UMKM Berorientasi Ekspor, Bea Cukai Cikarang Kunjungi Baragakai
- Fitur Kasir di Saku Bisnis Bank Raya Permudah Pelaku Usaha Pantau Keuangan Bisnis