Lepas Kebun Sawit, Sampoerna Agro Kantongi Rp 447 Miliar
Kamis, 15 Desember 2016 – 12:27 WIB
jpnn.com - JAKARTA –PT Sampoerna Agro Tbk (SGRO) menjual saham anak perusahaanya, PT Pertiwi Lenggara Agromas (PLA).
Nilainya tak main-main, yakni sebesar Rp 447,246 miliar.
Saham pemilik kebun sawit itu dibeli PT Dhanistha Surya Nusantara (DSN) dan PT Surya Nusantara Sawitindo (SNS).
Direktur SGRO Budi Setiawan Halim mengatakan, pihaknya telah melakukan penutupan transaksi penjualan dan pengalihan seluruh saham PLA bersama PT Arkananta Cahaya Indah (ACI) kepada DSN dan SNS pada 13 Desember 2016.
SGRO adalah pemilik 114.999.950 saham PLA. Sedangkan ACI hanya memiliki 50 saham.
Seluruh saham PLA milik SGRO dijual kepada DSN.
Sedangkan ACI menjual 49 saham kepada DSN.
Sisa satu saham ACI dalam PLA kemudian dibeli SNS.
JAKARTA –PT Sampoerna Agro Tbk (SGRO) menjual saham anak perusahaanya, PT Pertiwi Lenggara Agromas (PLA). Nilainya tak main-main, yakni sebesar
BERITA TERKAIT
- Akumandiri Dorong Sosialisasi QRIS Mendetail untuk UMKM
- Program 'Tebar Jutaan Uang Jajan' Biskies Black Targetkan Pasar Anak Sekolah
- Upaya Yohanes Bayu Tri Susanto Tingkatkan Keterampilan Agen Asuransi
- Pemerintah Kejar Pembangunan KEK & PSN dengan Manfaatkan Investasi Hasil Kunker Prabowo
- Cerita Mirza Azmi Beralih Profesi, Dulu Pegawai Batubara Kini jadi Peternak Sapi Perah
- Dorong Ekosistem Kendaraan Listrik, ENTREV Hadir di Electricity Connect 2024