Lepas Kepemilikan Lakers
Rabu, 20 Oktober 2010 – 05:25 WIB
LOS ANGELES - Peran pemain legendaris NBA Earvin ?Magic? Johnson di Los Angeles Lakers bakal sedikit berkurang. Penyebabnya, dia menjual hak kepemilikan atas Lakers pada pihak lain. Namun, dia menegaskan kecintaannya pada Lakers tak akan berkurang. Magic memiliki saham sebesar 4,5 persen di tim juara bertahan NBA itu. Nilainya, dilaporkan mencapai USD 10 juta. Magic mengungkapkan penjualan yang dilakukannya pada seorang dokter, Dr. Patrick Soon-Shiong itu merupakan keputusan bisnis yang pahit baginya. Meski sudah tak bermain, sebenarnya Magic masih menjalin hubungan yang hangat dengan Lakers. Dia berperan sebagai pelatih dalam beberapa kesempatan. Selain itu dia juga terlihat berada dalam tim Lakers saat dirinya tak menjadi komentator.
"Saya berterima kasih pada Dr. Bush (Jerry Bush, owner Lakers) dari bagian hati dan jiwa saya yang terdalam, untuk mengizinkan saya merasakan kesempatan yang luar biasa. Saya akan tetap melanjutkan kerja sama dengan Dr. Buss, Jeanie Buss dan (general manager) Mitch Kupchak untuk melanjutkan usaha dan mengeloloa tim terbaik di liga," ujat Magic pada ESPN.
Baca Juga:
Magic menghabiskan seluruh dari 13 tahun karir bermainnya di Lakers, termasuk di antaranya 32 laga pada 1996, hampir lima tahun setelah dia memutuskan pensiun. Setelah itu dia menekuni dunia bisnis begitu meninggalkan dunia olahraga, dan menangguk sukses di bidang real estate yang ditekuninya.
Baca Juga:
LOS ANGELES - Peran pemain legendaris NBA Earvin ?Magic? Johnson di Los Angeles Lakers bakal sedikit berkurang. Penyebabnya, dia menjual hak kepemilikan
BERITA TERKAIT
- Timnas Indonesia vs Jepang: STY Minta Skuadnya Tampilkan Permainan yang Tak Akan Disesali
- Soal Kans Timnas Indonesia Menang Melawan Jepang, Jay Idzes Jujur Bilang Begini
- Sempat Kalah Lawan Dewa United, Timnas Basket Indonesia Bangkit dengan Gebuk Malaysia
- Shin Tae Yong Berbunga-bunga Menjelang Laga Indonesia vs Jepang, Ini Pemicunya
- Indonesia vs Jepang, Jay Idzes: Kami Punya Kesempatan
- Final Four Livoli Divisi Utama 2024: Tanpa Farhan Halim, Rajawali Pasundan Kalahkan Indomaret Sidoarjo