Lestari Moerdijat: Deteksi Dini Kanker Payudara Harus Terus Dilakukan
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat mengimbau kepada masyarakat untuk melakukan pemeriksaan payudara sejak dini untuk mencegah peningkatan kasus kanker payudara di tanah air.
"Penting untuk menyebarluaskan bahwa deteksi dini kanker payudara merupakan langkah yang harus dilakukan untuk mencegah kanker payudara," kata Lestari Moerdijat saat melepas jalan sehat Indonesia Goes Pink bertema Celebrating Life Above and Beyond yang diikuti sejumlah komunitas para penyintas dan penderita kanker serta masyarakat, di kawasan Jl Thamrin, Minggu (27/10).
Acara tersebut dihadiri antara lain dr. Siti Nadia Tarmizi, M.Epid (Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular /P2PTM Kementerian Kesehatan RI), Aryanthi Baramuli Putri, SH., MH (Ketua Umum Cancer Information and Support Center/CISC), Elmo Hillyawan (Dewan Pengawas Lovepink) dan Dede Gracia (Dewan Pengurus Lovepink).
Menurut Lestari, berbagai acara untuk membangkitkan kepedulian masyarakat terhadap deteksi dini kanker payudara harus terus dilakukan.
Acara yang melibatkan para penyintas dan penderita kanker payudara, menurut Rerie, sapaan akrab Lestari, juga sekaligus menjadi ajang merayakan kesempatan kedua untuk menjadi lebih baik.
Kesadaran untuk melakukan deteksi dini kanker payudara, jelas Rerie, yang juga penyintas kanker payudara itu, bisa mulai disosialisasikan kepada orang-orang terdekat di keluarga, sahabat, hingga masyarakat luas.
Apalagi, ujar Rerie tema Bulan Kesadaran Kanker Payudara kali ini adalah "No One Should Face Breast Cancer Alone” atau “Tidak Seorang pun Boleh Menghadapi Kanker Payudara Sendirian.”
"Mari kita bersama-sama bergerak untuk mengurangi angka kematian akibat kanker payudara," ujar Rerie.
Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat mengimbau kepada masyarakat untuk melakukan pemeriksaan payudara sejak dini.
- Waka MPR Lakukan Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Donggala
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim
- Mayapada Breast Clinic jadi Layanan Terpadu untuk Kanker Payudara
- MPR & ILUNI FHUI Gelar Justisia Half Marathon, Plt Sekjen Siti Fauziah Sampaikan Ini
- KTKI-P Laporkan Kebijakan Kemenkes, Wakil Presiden Diminta Turun Tangan
- Ahmad Muzani Ingatkan Warga Jaga Persatuan & Kesatuan Menjelang Pilkada 2024