Lestari Moerdijat: Kenduri Kebangsaan Cara Aceh Merajut Kebersamaan

jpnn.com, ACEH - Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat menyebut acara Kenduri Kebangsaan ialah salah satu kegiatan yang baik dan penuh semangat kebangsaan Indonesia.
Lestari mengungkap hal tersebut saat Forum Bersama Anggota DPR dan DPD RI asal Aceh bersama Yayasan Sukma Bangsa, menggelar acara Kenduri Kebangsaan di Sekolah Sukma Bangsa, Bireuen, Aceh, Sabtu (22/2).
"Ini bagian dari merajut kebangsaan dan ke-Indonesia-an. Merajut kebangsaan Indonesia tentu tidak lepas dari semangat dan filosofi dari empat pilar kebangsaan Pancasila, NKRI, UUD 45, Bhinneka Tunggal Ika," kata wanita yang akrab disapa Rerie itu saat ditemui di lokasi acara.
Menurut Rerie, rekonsiliasi ialah sesuatu yang perlu dilakukan seluruh elemen bangsa. Terlebih setelah pelaksanaan Pemilu 2019 yang dianggap memunculkan pembelahan di masyarakat.
Rerie bercerita, acara Kenduri Kebangsaan tercetus saat Anggota DPR dan DPD RI asal Aceh bertemu Pembina Yayasan Sukma yaitu Surya Paloh. Para legislator dan senator itu kemudian menceritakan situasi di Aceh yang mengalami luka setelah penyelenggaran Pemilu 2019.
"Saat itu kawan-kawan menyampaikan kepada Pak Surya kondisi yang terjadi di Aceh setelah Pemilu legislatif dan Pemilu presiden. Jadi, situasinya semuanya, ya, luka-luka itu masih sangat dalam. Perpecahan dan masyarakat terbelah, padahal di pusat semuanya sudah melakukan rekonsiliasi," ungkap dia.
Berangkat dari kondisi Aceh itu, Surya berharap untuk digelarnya rekonsiliasi. Lantas, tercetus kegiatan kenduri. Kemudian disebut sebuah acara bernama Kenduri Kebangsaan.
Menurut Rerie, Kenduri Kebangsaan ini berisi kegiatan makan bersama antara seluruh elemen bangsa yang hadir ke acara.
Forum Bersama Anggota DPR dan DPD RI asal Aceh bersama Yayasan Sukma Bangsa, menggelar acara Kenduri Kebangsaan di Bireuen.
- Waka MPR Ibas Ajak Generasi Muda Kembangkan Ekonomi Kreatif Lokal ke Kancah Global
- DRX Token Diluncurkan, Bamsoet Sebut Potensi Jadi Aset Kripto Terkemuka di Indonesia
- Waka MPR: Pemanfaatan Oil Rig untuk LNG Sebagai Langkah Strategis
- Jakarta Banjir, HNW Turun Langsung Salurkan Bantuan & Puji Gerak Cepat Pemerintah
- Waka MPR Ibas Berharap Tukin Segera Dicairkan Demi Kesejahteraan Dosen di Indonesia
- Film Pinjam 100 Segera Tayang di Bioskop, Bamsoet Ungkap Pesan Penting Sang Produser