Lestari Moerdijat: PPKM Darurat Perlu Dukungan Penuh Masyarakat
jpnn.com, JAKARTA - Kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat harus mendapat dukungan penuh masyarakat.
"Antrean panjang di titik-titik penyekatan memunculkan dugaan masih banyak instansi belum sepenuhnya menjalankan aturan yang ditetapkan dalam PPKM Darurat,” kata Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat dalam keterangan tertulisnya, Senin (5/7).
Menurut Lestari, dalam aturan PPKM darurat yaitu sektor esensial diberlakukan 50 persen maksimum karyawan work from office (WFO) atau bekerja dari kantor dengan menerapkan protokol kesehatan.
Sementara itu sektor non-esensial menerapkan 100% work from home (WFH) atau bekerja dari rumah selama masa PPKM darurat.
Rerie sapaan akrab Lestari berharap, para pemangku kepentingan segera mengkonfirmasi dugaan ketidakpatuhan tersebut.
Dalam setiap penerapan kebijakan baru, menurut Rerie, langkah memeriksa ulang apakah kebijakan yang diterapkan berjalan sesuai yang direncanakan, memang harus dilakukan.
Menurut anggota Majelis Tinggi Partai NasDem itu, saat ini yang diperlukan adalah semangat kebersamaan dalam menjalankan kebijakan PPKM darurat tersebut.
Sebab, ujar Rerie, sebagus apa pun kebijakan bila tidak dijalankan dengan baik oleh masyarakat akan percuma.
Kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat harus mendapat dukungan penuh masyarakat.
- Eddy Soeparno Bicara Peran Strategis Prabowo untuk Dunia Islam Saat Bertemu Sekjen OKI
- Pertamina Siap Layani Masyarakat Saat Nataru 2024-2025
- Di Silaknas ICMI, Muzani: Prabowo Ratusan Kali Ingatkan Bahaya Perpecahan Bagi Bangsa
- Waka MPR Ajak Komunitas Peduli Lingkungan Kolaborasi Atasi Perubahan Iklim
- Ibas: Toleransi, Kasih Sayang, dan Kesehjahteraan Bisa Tangkal Radikalisasi
- Lestari Moerdijat Harap Kekerasan di Lingkungan Pendidikan Harus Segera Ditindaklanjuti