Letjen Dudung Sebut Semua Agama Benar, Kubu Habib Rizieq Beri Reaksi Keras

jpnn.com, JAKARTA - Pernyataan Panglima Komando Strategi Angkatan Darat (Pangkostrad) Letjen Dudung Abdurachman soal semua agama benar di mata Tuhan mendapat sorotan dari berbagai kalangan
Salah satunya dari kuasa hukum Habib Rizieq Shihab, Aziz Yanuar. Menurut dia, orang yang menyebut semua agama benar itu adalah orang bingung.
“Yang jelas dia menyelisihi yang Allah tegaskan dalam Alquran. Nah, kalau ada yang menyelisihi apa yang ditetapkan Allah hukumannya apa? MUI sudah jelaskan,” ujar Aziz ketika dikonfirmasi, Kamis (16/9).
Dia pun mempertanyakan apakah orang yang mengaku Islam tetapi menyebut semua agama benar ,merelakan anaknya dinikahkan dengan cara agama lain.
“Kalau mau itu saya angkat jempol dan salut, berarti dia konsisten,” tegas Aziz.
Namun, apabila orang itu tidak mau menikahkan anak atau dikubur dengan cara Islam, maka hal itu sangat tidak konsisten.
“Itu namanya tidak konsisten dan bingung,” tambah Aziz.
Pangkostrad Letjen TNI Dudung Abdurachman sebelumnya telah memberikan penjelasan atas ucapannya yang menyebut semua agama benar di mata Tuhan yang dikomentari sejumlah kalangan.
Kubu Habib Rizieq Shihab, melalui Aziz Yanuar merespons pernyataan Letjen Dudung Abdurachman soal semua agama benar.
- TNI Duduki Jabatan Sipil, Sistem Merit di Kementerian Pasti Rusak
- Kemenhan Tetapkan 787 PNS dan PPPK Jadi Komponen Cadangan, Untuk Apa?
- Komitmen Kapolri dan Panglima TNI Tindak Oknum Penyerang Polresta Tarakan Diapresiasi
- Iwakum Kecam Dugaan Intimidasi Wartawan oleh Ajudan Panglima TNI
- Ternyata Prajurit TNI di Daerah Dapat Jatah Motor Listrik
- Sahroni Minta Penyerangan Polres Tarakan oleh Oknum TNI Diusut Transparan