Letjen (Purn) Agus Widjojo Beber Sejarah Pendirian Lemhanas oleh Bung Karno
jpnn.com, JAKARTA - Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional RI Letjen (Purn) Agus Widjojo berharap keberadaan monumen Bung Karno di Lemhanas bisa menginspirasi para tenaga pembina agar melanjukan semangat dan gagasan sang Proklamator Kemerdekaan RI itu untuk Indonesia berdaulat.
Agus menjelaskan bagi Bung Karno, berdirinya Lemhanas RI merupakan wujud dari konsepsinya untuk mencapai Indonesia yang sepenuhnya berdaulat, dan mampu meletakkan dasar-dasar pertahanan dan keamanan yang sesuai dengan geopolitik dan kultur bangsa Indonesia.
Hal itu diungkap Letjen (Purn) Agus Widjojo saat mendampingi Presiden Kelima RI yang juga Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri meresmikan patung Bung Karno di area Lemhanas, Jakarta Pusat, Kamis (20/5). Peresmian itu bertepatan dengan peringatan hari lahir Lemhanas.
"Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas rahmat dan rida-Nya, dalam rangkaian peringatan hari lahir Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia pada 20 Mei 2021, kita dapat melaksanakan peresmian monumen Bung Karno," kata Agus dalam sambutannya.
Dia menjelaskan patung Bung Karno ini melambangkan kebiasaan Putra Sang Fajar itu membaca buku.
Agus melihat Presiden Pertama RI itu memberikan dasar pengetahuan dan keluasan wawasan bagi pembuatan keputusan dan kebijakan dalam berbagai rumusan gagasannya.
Seperti diketahui bersama, lanjut dia, Bung Karno mendirikan Lemhannas RI di tengah polarisasi dunia yang berdampak kepada kehidupan nasional yang penuh ketidakstabilan.
"Di tempat yang bersejarah inilah, Presiden Pertama Indonesia Ir Soekarno berhasil mendirikan suatu lembaga pendidikan tinggi pertahanan untuk membentuk dan mengembangkan tenaga-tenaga pembina baik sipil maupun militer, pada tingkat politik strategi pertahanan nasional," kata dia.
Gubernur Lemhanas Letjen (Purn) Agus Widjodo membeber sejarah pendirian Lemhanas oleh Presiden Pertama RI Soekarno alias Bung Karno. Kini, berdiri monumen Bung Karno di area Lemhanas, dan memiliki makna mendalam.
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Megawati Ungkap Survei Pesanan, Singgung Pertanyaan ke Responden By Phone
- Hasto PDIP Ungkap Keyakinan, Pertemuan Megawati-Prabowo Pasti Akan Terjadi
- Megawati Mengaku Tak Punya Handphone, Singgung soal Penyadapan dan James Bond
- Hasto: PDIP tidak Ada Persoalan dengan Pak Prabowo
- Pimpin Konsolidasi PDIP di Jateng, Megawati Minta Kader Bergotong Royong Memenangkan Andika-Hendi