Lettu Yohanes Syahputra Ditemukan Warga, Kondisinya...
jpnn.com - JAKARTA – Letnan Satu (Lettu) Yohanes Syahputra, satu satu awak helikopter jenis Bell 412 milik TNI AD yang jatuh di pegunungan di Desa Long Sulit, Malinau, Kalimantan Utara (Kaltara) pada 24 November lalu, telah ditemukan.
Yohanes dikabarkan dalam kondisi selamat dan saat ini sedang berada dalam perawatan warga di sekitar jatuhnya helikopter tersebut.
Kabar tersebut juga diketahui dari sebuah foto yang beredar di media sosial yang menampakkan Yohanes bersama tiga orang warga di dalam sebuah rumah.
Di dalam foto tersebut, Yohanes yang duduk didampingi tiga warga sedang menunjukkan seragam tugas yang dikenakannya saat ditemukan warga.
Kabar mengenai kondisi terbaru Yohanes tersebut juga dibenarkan oleh Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen TNI Wuryanto saat dihubungi Jawa Pos, kemarin (8/12).
“Iya itu benar Yohanes dari fotonya. Kami juga baru tahu pukul 15.00 WIB tadi (kemarin, Red),” kata Wuryanto.
Wuryanto mengatakan bahwa Tim SAR dan anggota TNI dari Kodam VI/Mulawarman langsung bergerak ke lokasi rumah warga tempat Yohanes ditampung dan melakukan penjemputan. “Rumah warganya ada di Long Sulit,” ujarnya.
Namun, lokasi rumah warga tersebut tidak mudah dijangkau. Karena itu, Wuryanto mengatakan bahwa tim penjemput akan menggunakan helikopter untuk menuju ke sana.
JAKARTA – Letnan Satu (Lettu) Yohanes Syahputra, satu satu awak helikopter jenis Bell 412 milik TNI AD yang jatuh di pegunungan di Desa Long
- Renovasi Rumah di Menteng Tetap Jalan Meski Tebang Pohon Tanpa Izin
- Terbukti Bersalah, Kusumayati Dihukum 14 Bulan Penjara
- Partisipasi Kelompok Rentan dalam Demokrasi Belum Optimal, Setara Institute Gelar Workshop di Sulsel
- BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan ke Ahli Waris Kru tvOne yang Meninggal Kecelakaan di Tol Pemalang
- KOPRI Dorong Adanya Ruang Aman untuk Perempuan dan Anak di Tempat-Tempat Ini
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang