Level Up DPC Peradi Jakbar: Penggunaan Teknologi Rekayasa Genetika Harus Sesuai Aturan

Asido menyampaikan advokat harus terus meningkatkan wawasan dan ilmu pengetahuanya. “‘Sekarang kita dengan tema Hukum Rekayasa Genetika dan Perlindungan Lingkungan Kesehatan-Manusia' ya, to be honest saya saja masih awam sekali,” katanya.
Sedangkan pembicara untuk topik ini berasal dari UAI, menurut Asido, karena Prof. Fokky sangat mumpuni di bidang tersebut. Terlebih lagi, UAI merupakan salah satu mitra DPC Peradi Jakbar dalam melaksanakan PKPA yang pesertanya selalu di atas 200 orang per angkatannya.
Asido menegaskan, Peradi selaku wadah tunggal (single bar) organisasi advokat, beserta unit jajarannya terus meningkatkan skill advokat kerena itu merupakan perintah Undang-Undang (UU) Advokat.
“Organisasi avokat wadah tunggal itu untuk meningkatkan kualitas profesi advokat,” ujarnya. (cuy/jpnn)
DPC Peradi Jakbar mengadakan webinar dengan tema Hukum Rekayasa Genetika dan Perlindungan Lingkungan-Kesehatan Manusia.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Peserta PKPA DPC Peradi Jakbar Diminta Bisa Melawan Mafia Peradilan
- Peradi Bersama PCNU Jakbar Bagikan Takjil ke Masyarakat
- Level Up Peradi: Perlu Perubahan Pola Pikir Masyarakat dalam Pelaksanaan Putusan Perdata
- Ketua MK Suhartoyo: Hukum Acara Merupakan Senjata Utama Advokat
- DPC Peradi Jakbar Gencarkan PKPA Untuk Cetak Advokat Berkualitas
- PBH Peradi Jakbar Siap Beri Pendampingan Hukum Gratis ke Kalangan Kurang Mampu