Levi's Store Hadir di Plaza Atrium, Tawarkan Berbagai Macam Konsep Baru yang Menarik
jpnn.com, JAKARTA - Original Levi's Store kembali membuka cabang store di Plaza Atrium Senen dengan menghadirkan pengalaman belanja yang sangat menarik bagi konsumen.
Kali ini, Levi's mengusung konsep "Levi's Nextgen Store" yang merupakan salah satu merek paling ikonik di dunia, bahkan dikenal dengan keaslian dan ekspresi diri.
Country Manager PT Levi Strauss Indonesia, Hary Prasetyo mengatakan original Levi's store di Plaza Atrium Senen ini merupakan strategi untuk terus mengakselerasi laju bisnisnya di Indonesia, salah satunya kepada anak-anak muda penggemar fashion di kota Jakarta.
“Kami sangat antusias dalam menghadirkan Levi's NextGen Store di Plaza Atrium Senen sebagai bentuk komitmen kami memperluas pengalaman belanja yang sangat dipersonalisasi kepada para penggemar setia," ujar Hary.
Selain itu, store yang berada di Jakarta Pusat itu dirancang untuk menghadirkan citra dan visi merek yang berani untuk pelanggan di Jakarta.
"Kami menawarkan berbagai produk Levi's yang paling fashionable, terkini, serta mengedepankan juga aspek sustainability melalui produk-produk yang dirancang dengan menggunakan bahan ramah lingkungan," ungkapnya.
Levi's NextGen juga menghadirkan store dalam format yang lebih besar untuk menampilkan visi global yang konsisten - tampilan yang khas, menarik, dan otentik.
Store tersebut menghadirkan produk-produk yang paling beragam. Begitu memasuki store, konsumen akan disuguhi dengan pengalaman belanja yang lebih baik dengan format yang lebih besar, suasana belanja yang terbuka, luas, dan penuh cahaya.
Original Levi's Store kembali membuka store di Plaza Atrium Senen dengan menghadirkan pengalaman belanja yang sangat menarik bagi konsumen.
- Mendes Yandri Susanto Sebut BUMDes Penting Cegah Efek Negatif Urbanisasi Bagi Desa
- Sertifikasi Halal Lindungi UMK dari Serbuan Produk Luar Negeri
- Kebijakan Perdagangan Karbon Indonesia di COP 29 Dinilai Bermasalah
- Bea Cukai Parepare Musnahkan Barang Ilegal Senilai Lebih Rp 2,25 Miliar, Terbanyak Rokok
- Anindya Bakrie: Kita Harus Dorong Investasi Asing yang Ciptakan Lapangan Kerja
- AS Optimistis Kembangkan Kerja Sama Ekonomi dengan Pemerintahan Baru