Ini yang Dilakukan Lewandowski di Markas Bayern Munchen
jpnn.com, MUNICH - Robert Lewandowski terlihat mengunjungi markas Bayern Munchen pada Selasa (2/8).
Bomber anyar Barcelona tersebut mengucapkan salam perpisahan dengan mantan rekan tim dan jajaran staf klub.
Sebelumnya, penyerang Timnas Polandia ini dan Die Roten, julukan Bayern, saling melontarkan kritik terkait drama kepindahannya ke Barcelona yang berlarut-larut.
"Segalanya baik-baik saja. Saya bertemu semua orang dan menyampaikan terima kasih," kata Lewandowski seperti dilansir Reuters.
Lewandowski menyatakan tak akan melupakan pengalaman bermain di markas Allianz Arena.
"Saya tidak akan melupakan apa yang saya terima di sini dan semua pengalaman yang menyertai. Itu yang terpenting bagi saya. Pekan lalu, situasinya agak rumit, terkadang itu jadi bagian dari sepak bola," ujarnya menambahkan.
Setelah mengungkapkan keinginannya untuk berpisah dengan Bayern di pengujung musim 2021-22, kisah transfer Lewandowski dibumbui sejumlah drama.
Penyerang asal Polandia itu diperkenalkan sebagai pemain anyar Barcelona pada pertengahan Juli.
Lewandowski ada di markas Bayern Munchen untuk mengucapkan salam perpisahan dengan mantan rekan tim dan jajaran staf klub.
- Barcelona vs Valencia: Barca Menang Telak 7-1, Fermin Lopez jadi Bintang Lapangan
- Resmi, Barcelona Memperpanjang Kontrak Ronald Araujo
- Klasemen Liga Champions dan Perkiraan Bagan 16 Besar
- Liga Champions: Barcelona Mengikuti Jejak Liverpool
- Liga Champions: Benfica Vs Barcelona Hujan Gol, Deras Banget
- Hasil Liga Champions: Barcelona dan Atletico Madrid Menikung