Lewat Cara Ini, Direksi Pertamina Pantau Kesiapan Arus Balik

Nicke menambahkan secara keseluruhan, selama Masa Periode Mudik dan Arus Balik Lebaran 1444 H, Pertamina berhasil mengelola dan memenuhi kebutuhan energi masyarakat dengan baik.
"Pertamina mengelola dengan baik supply dan berhasil memenuhi kebutuhan BBM, LPG dan juga gas juga pada saat periode mudik. Baik di sepanjang jalur mudik, di daerah tujuan mudik, juga di daerah-daerah wisata,” ungkap Nicke
Selain itu, Pertamina juga menyiagakan kebutuhan energi untuk daerah rawan bencana.
Titik-titik krusial tersebut yang menjadi prioritas baik dari kesiapan SPBU maupun pantauan stok. Hal ini untuk menghindari peningkatan antrean masyarakat.
Nicke mengucapkan terima kasih atas kontribusi Perwira Pertamina dan sinergi antar fungsi dan seluruh Subholding yang telah berjalan dengan baik selama masa arus mudik dan balik 1444 Hijriyah.
"Para Perwira semua dari hulu ke hilir, yang selalu standby, mengoperasikan semua sarana dan fasilitas Pertamina, sehingga pelayanan kepada masyarakat tetap berjalan" tutup Nicke. (jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
PT Pertamina (Persero) langsung melakukan pemantauan kesiapan BBM, LPG, dan Gas untuk kebutuhan arus balik 2023.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Pemegang Saham Pelita Air Kukuhkan Kembali Dendy Kurniawan sebagai Direktur Utama
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Sekjen Relawan Muda Prabowo Gibran Apresiasi Dasco Bersilaturahmi dengan Sejumlah Tokoh
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
- Pelita Air dan Elnusa Berkolaborasi dalam Penyediaan Layanan Penerbangan Korporasi
- Prediksi BI, Ritel Tumbuh 8,3% saat Ramadan & Idulfitri