Lewat Cara ini PKT Tingkatkan Realisasi Penanaman Pohon Setiap Tahun

Lewat Cara ini PKT Tingkatkan Realisasi Penanaman Pohon Setiap Tahun
PT Pupuk Kalimantan Timur (PKT) turut memperbaiki kualitas lingkungan dan pemulihan sumberdaya hutan maupun lahan. Foto dok PKT

"Berbagai inovasi dalam menjaga lingkungan dan ekosistem sengaja dilakukan PKT, agar generasi akan datang tetap bisa menikmati sumber daya alam, serta kualitas lingkungan yang baik," ujar Direktur Utama PKT Rahmad Pribadi.

PKT juga melakukan reintroduksi 1.651 anggrek hitam yang merupakan tanaman endemik khas Kalimantan ke Taman Nasional Kutai (TNK) sejak 2019, serta mempertahankan eksistensi 14 jenis tanaman langka.

Begitu pula perbaikan ekosistem hutan mangrove di pesisir Bontang, yang direalisasikan PKT hingga akhir 2021 dengan penanaman 335.167 bibit mangrove dan tersebar di dua lokasi dengan luasan di atas 20 hektare.

Beberapa jenis mangrove yang ditanam di area tersebut meliputi Rhizopora apiculata, Rhizopora mucronata, Ceriops tagal, Bruguiera gymnorrhiza, Bruguiera sexangula, Ceriops tagal dan Avicennia marina.

"Beragam program yang dilaksanakan secara perlahan telah menunjukkan efektivitas, dengan dampak positif yang terus meningkat. Baik di sektor perairan maupun pelestarian keanekaragaman hayati," imbuh Rahmad.

Seiring peringatan Gerakan Satu Juta Pohon 2022, PKT akan terus meningkatkan peran dan komitmen dalam menjaga ekosistem lingkungan, dengan mengajak seluruh pihak menumbuhkan kesadaran terhadap pelestarian hutan melalui penanaman pohon maupun aksi nyata lainnya.

"Sehingga keseimbangan antara profit, people dan planet sebagai salah satu misi Perusahaan berjalan lebih maksimal," kata Rahmad Pribadi.(chi/jpnn)

PT Pupuk Kalimantan Timur (PKT) turut memperbaiki perbaikan kualitas lingkungan dan pemulihan sumberdaya hutan maupun lahan.


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News