Lewat Cara ini, SIG Dukung Upaya Kementerian BUMN Wujudkan Dekarbonisasi 2060
jpnn.com, JAKARTA - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) mendukung upaya Kementerian BUMN dalam mewujudkan komitmen pemerintah, dalam mencapai net zero carbon emission pada 2060.
Komitmen SIG ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) kerja sama kajian implementasi dekarbonisasi, dalam Mendukung Program Netral Karbon 2060 dengan PT Biro Klasifikasi Indonesia (BKI).
Penandatangan MoU dilakukan oleh Direktur Utama SIG, Donny Arsal dengan Direktur Utama BKI, Rudiyanto, yang disaksikan oleh Wakil Menteri BUMN I Pahala Nugraha Mansury di Gedung Kementerian BUMN, Jakarta, pada Rabu (2/2).
Selain SIG, penandatanganan MoU juga dilakukan oleh BKI dengan sejumlah BUMN, di antaranya Pertamina, PLN, Perum Perhutani, Pupuk Indonesia, MIND ID, PTPN, dan EMI.
"Dalam operasionalnya, SIG telah melakukan inisiatif penurunan emisi karbon. Pada 2021, SIG telah melakukan beberapa program kerja utama, yang merupakan bagian dari SIG Sustainability Initiatives untuk mendukung upaya penurunan emisi karbon," ujar Corporate Secretary SIG, Vita Mahreyni.
Program-program kerja utama 2021 tersebut di antaranya penurunan clinker factor, peningkatan pemakaian alternative fuel dan efisiensi energy (listrik dan thermal).
Menurutnya, upaya lain yang dilakukan SIG dalam mendukung penurunan emisi karbon adalah implementasi renewable energy berupa solar panel.
“SIG telah menyelesaikan pilot project solar panel 10 kW yang terpasang di beberapa plant yaitu Ghopo-Tuban, Semen Padang dan Semen Tonasa dan telah beroperasi dengan baik menghasilkan energi listrik yang dimanfaatkan pada peralatan pabrik,” tutur Vita.
PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) mendukung upaya Kementerian BUMN dalam mewujudkan komitmen pemerintah, dalam mencapai net zero carbon emission pada 2060.
- Indonesia Re Raih Anugerah BUMN Informatif Berkat Komitmen Keterbukaan Informasi Publik
- Bidik Ekspor ke AS, SIG Segera Rampungkan Dermaga & Fasilitas Produksi di Pabrik Tuban
- Bank Mandiri Resmi jadi Sponsor Jakarta LavAni, Siap Gebrak Proliga 2025
- Layanan Inklusif Taspen Menjangkau Peserta hingga Wilayah Terluar
- Konsisten Terapkan Keterbukaan Informasi, BNI jadi BUMN Informatif versi KIP
- Pelindo & Kolaborasi BUMN Meluncurkan TJSL Pelita Warna di Rutan Pondok Bambu