Lewat Cara Ini SIG Tingkatkan Talenta-talenta Digital Karyawan

Menurutnya, selain mendorong secara kuantitas, SIG juga fokus pada peningkatan kompetensi talenta-talenta digital perusahaan yang dilakukan melalui pembelajaran in class, workshop, project assignment, mentoring, hingga sertifikasi.
“Dalam 2 tahun terakhir SIG juga telah menerapkan kegiatan pembelajaran metode digital melalui platform SuccessFactors Learning Management System (SF LMS) dan Digilearn, serta peluncuran materi-materi pembelajaran dalam bentuk video learning, gamification dan podcast," kata Vita.
Tak hanya platform pembelajaran, SIG juga menggelar program SIG Scholarship, yaitu beasiswa bagi 100 karyawan di SIG maupun di anak perusahaan untuk jenjang Strata 1 dan Strata 2, dengan rekomendasi jurusan IT, digital dan system analyst.
Dia menambahkan digitalisasi menjadi salah satu inisiatif strategis SIG guna meningkatkan daya saing melalui operational excellent untuk mencapai optimalisasi value chain.
Oleh karena itu, kebaradaan talenta digital menjadi sangat penting untuk mempercepat langkah transformasi digital di semua lini bisnis perusahaan.
SIG adaptif terhadap kemajuan teknologi digital yang saat ini berkembang pesat dengan menghadirkan sejumlah inovasi dan solusi untuk melanjutkan kepemimpinan pasar.(chi/jpnn)
Hingga Oktober 2022, SIG telah memiliki 525 talenta digital yang bekerja di seluruh operasional perusahaan dari total karyawan yang dimiiliki.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- Bakal Buyback Saham Rp300 Miliar, SIG Tempuh Lewat 2 Tahap Ini
- Rumah BUMN SIG di Rembang: 495 UMKM Naik Kelas & Serap 1.869 Tenaga Kerja
- Yogyakarta International Airport Jadi Mahakarya Keunggulan Semen SIG
- PP Hima Persis Hadirkan Aplikasi Satind Sebagai Upaya Digitalisasi Organisasi
- Manfaatkan Digitalisasi, PLN IP Sukses Jaga Keandalan Pasokan Listrik Selama Libur Lebaran
- Pererat Silaturahmi dengan Stakeholder, SIG Salurkan Bantuan di 6 Provinsi