Lewat CVC, Bea Cukai Marunda Menawarkan Fasilitas Kepabeanan

jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai Marunda menyambangi komunitas IKM dan perusahaan pengolahan hasil tembakau lainnya dalam rangka kegiatan customs visit customers (CVC).
Bea Cukai Marunda dalam kegiatan itu menawarkan fasilitas kepabeanan kepada IKM Batik Marunda.
Selain itu, juga melihat langsung proses bisnis yang dilakukan PT Pahlawan Lima Tujuh yang memproduksi essence tembakau atau liquid vape.
Proyek batik Marunda berawal pada 2013 yang diinisiasi oleh Iriana Joko Widodo, saat sang suami menjabat gubernur DKI Jakarta.
Saat itu, para ibu penghuni rusun Marunda diberikan pelatihan membatik.
Saat ini proses pemasaran batik Marunda dilakukan secara daring dan luring.
Irma Gamal Sinurat selaku pembina IKM Batik Marunda menyatakan pemasaran juga dilakukan lewat kegiatan pameran kerajinan yang diselenggarakan Dekranasda.
Irma mengakui bahwa Batik Marunda memiliki kekurangan sumber daya dalam bidang internet of things untuk mempromosikan produknya.
Bea Cukai Marunda melakukan CVC ke IKM Batik Marunda, dan melihat langsung proses bisnis PT Pahlawan Lima Tujuh. Bea Cukai Marunda menawarkan fasilitas kepabeanan kepada IKM Batik Marunda.
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Ini Tujuan Bea Cukai Kenalkan Peran dan Fungsinya Kepada Murid TK hingga SMK
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Telkom Tutup 2024 dengan Kinerja Positif, Pendapatan Konsolidasi Sebesar Rp150 Triliun
- PKSS Perkenalkan Contact Center 1500399 untuk Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis
- Strategi Bank Raya Memperkuat Layanan Digital, Lewat Kecanggihan Fitur & Kinerja