Lewat Grup WhatsApp Pemain Juventus, Ronaldo Dorong Dybala Pindah ke Manchester United

jpnn.com, TURIN - Cristiano Ronaldo dilaporkan ikut mendorong Paulo Dybala pindah dari Juventus ke Manchester United di transfer musim panas ini.
Daily Mail melansir, Ronaldo mengatakan kepada Dybala di grup WhatsApp pemain Juventus, agar pindah ke MU dan menjadi seorang juara.
BACA JUGA: Si Nyonya Tua Siapkan 2 Bintang Plus Rp 170 Miliar Untuk Meminang Romelu Lukaku
Dalam beberapa hari belakangan, Dybala disebut-sebut akan ditukar dengan striker MU Romelu Lukaku. Namun, beredar kabar Dybala masih bimbang. Pemain Argentina berusia 25 tahun itu kurang sreg bermain di klub yang tidak ikut serta di Liga Champions musim depan.
BACA JUGA: Cristiano Ronaldo Minta Juventus Sekuat Tenaga Datangkan Lukaku
Di sinilah Ronaldo sepertinya ingin mengambil peran. Pria Portugis itu merayu Dybala, karena di sisi lain dia juga pengin Lukaku mendarat di Turin. (adk/jpnn)
Cristiano Ronaldo merayu Paulo Dybala pindah dari Juventus ke Manchester United.
Redaktur & Reporter : Adek
- Amorim Dukung Maguire kembali Memperkuat Timnas Inggris
- R9: Cristiano Ronaldo bukan Pemain Terbaik Sepanjang Sejarah
- Merugi 5 Tahun Berturut-turut, Manchester United akan Pecat 150-200 Pegawai
- Everton vs MU, Setan Merah Terhindar dari Kekalahan
- Liga Champions: Inter Milan Tumpuan Italia, Pertahanan Patut Diacungi Jempol
- Ragam Kejanggalan Kedatangan Cristiano Ronaldo ke Indonesia, Mulai Bertemu Menkeu Hingga Makan Mie