Lewat Konvensi, SBY Berharap Masyarakat tak Salah Pilih
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Majelis Tinggi Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengaku bangga dengan seluruh peserta Konvensi Capres Demokrat. SBY menilai kesebelas orang itu merupakan putra terbaik bangsa yang memiliki keinginan untuk mengubah sejarah Indonesia.
"Mereka juga memiliki ide, solusi dan kebijakan atas permasalahan yang dihadapi bangsanya," ujarnya saat menutup acara Debat Bernegara di Hotel Grand Sahid, Jakarta, Minggu (27/4).
SBY berkeyakinan kesebelasan Konvensi Capres Demokrat ini akan mampu menjalankan roda pemerintahan andai terpilih menjadi presiden Indonesia ketujuh. Maka dari itu, SBY berharap agar rakyat Indonesia memilih presiden mendatang dengan pemikiran yang matang.
Rakyat juga diharapkan bisa memilih figur pemimpin yang memiliki kebijakan dalam menyelesaikan permasalahan, mampu memajukan kehidupan bangsa, dan kesejahteraan masyarakat pada Pilpres 9 Juli mendatang.
SBY juga menyebutkan, pelaksanaan acara debat terakhir konvensi itu bertujuan agar rakyat tidak memilih pemimpin tanpa memiliki pengetahuan mendalam tentang sosok yang dipilih, seperti memilih kucing dalam karung.
"Kita pikir besar, ternyata kecil. Kita pikir putih, ternyata hitam. Kita pikir kuat, ternyata lemah," jelas SBY yang juga menjabat sebagai ketua Dewan Pembina Demokrat.
Melalui konvensi, masyarakat bisa memahami apa tujuan, program dan jalan pikiran para peserta konvensi jika nantinya menjadi presiden. Sehingga, rakyat Indonesia tidak salah dalam memilih pemimpin Indonesia mendatang.
Selanjutnya, mereka akan dinilai oleh rakyat dalam penjajakan suara yang akan dilakukan mulai esok hari.
JAKARTA - Ketua Majelis Tinggi Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengaku bangga dengan seluruh peserta Konvensi Capres Demokrat. SBY menilai
- Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Diperpanjang Lagi? Oh, Cukup 3 Kali
- Terkait Pemanggilan Beberapa Pekerja, Pertamina Patra Niaga: Hanya Sebagai Saksi
- Bantu Sesama, Bridgestone Indonesia Donasikan 860 Kantong Darah ke PMI
- KemenPAN-RB Ingatkan Instansi Tenggat Waktu Laporan Kinerja Sudah Mepet
- Kunjungi Markas Yonkav 8 Kostrad, Mentrans Iftitah: Ini Adalah Rumah Bagi Saya
- Prabowo: Pertama Kali Dalam Sejarah Republik, Kami Turunkan Biaya Naik Haji