Lewat Program 'Didik', Bea Cukai Tingkatkan Kompetensi Perusahaan Penerima Fasilitas AEO

jpnn.com, BEKASI - Bea Cukai Bekasi dan Bea Cukai Tanjung Perak melaksanakan serangkaian program sosialisasi dan pelatihan kepada perusahaan penerima fasilitas Authorized Economic Operator (AEO).
Bea Cukai Bekasi menggelar program 'Didik' melalui sosialisasi dan refreshment monitoring serta evaluasi AEO kepada perusahaan yang bergerak di bidang jasa freight forwarding, PT Yusen Logistics Solutions Indonesia, Selasa (3/12).
Kegiatan ini dilakukan untuk mengingatkan pentingnya menjaga komitmen perusahaan dalam memenuhi kewajiban setelah menerima fasilitas AEO pada 2018 lalu.
Program 'Didik' merupakan bagian dari sosialisasi progresif yang dirancang sesuai kebutuhan pengguna jasa.
Diharapkan melalui program ini, PT Yusen Logistics Solutions Indonesia sebagai perusahaan penerima fasilitas AEO dapat terus meningkatkan kompetensi dan menjaga kepatuhan terhadap persyaratan sebagai operator AEO.
Bea Cukai Tanjung Perak juga menggelar refreshment dan training kepada penerima fasilitas AEO yang berlokasi di Malang, PT Otsuka Indonesia pada Selasa (17/12).
Program ini dilakukan untuk menegaskan pentingnya komunikasi aktif antara perusahaan dan Bea Cukai tanpa menunggu adanya kendala kepabeanan.
Ada beberapa hal utama yang disampaikan, meliputi refreshment AEO, klasifikasi barang dan HS code, serta pelatihan pelaporan voluntary declaration/voluntary payment (VD/VP).
Bea Cukai menggelar program 'Didik' untuk meningkatkan kompetensi dan kepatuhan perusahaan penerima fasilitas AEO
- BKC Ilegal Hasil Penindakan di 2024 Dimusnahkan Bea Cukai Sangatta, Sebegini Nilainya
- Ini Upaya Bea Cukai Memperkuat Eksistensi Komoditas Unggulan Sulut di Pasar Global
- Gandeng 900 Petani, UMKM Binaan Pertamina NanasQu Tembus Pasar Ekspor
- Bea Cukai Berikan Izin Kawasan Berikat ke Perusahaan Asal Semarang Ini
- Manfaatkan Fasilitas KITE, Perusahaan Ini Ekspor Ribuan Jaket & Celana ke Jepang
- Peneliti Harapkan Sosok Seperti Ini yang Akan Pimpin PT Telkom