Lewat Rel Tanpa Palang, Ibu Muda Disambar Kereta Api
jpnn.com, LAMONGAN - Kecelekaaan kereta api kembali terjadi di perlintasan tanpa palang pintu di kawasan Kecamatan Pucuk Lamongan, Jatim.
Korban bernama Inayati (34) seorang ibu muda warga Desa Tanggungan Kecamatan Pucuk Lamongan, tewas disambar Kereta Api Ambarawa jurusan Surabaya Jakarta.
Perlintasan kereta api tanpa palang pintu itu ada di Desa Tanggungan. Kejadian begitu cepat. Saat itu korban dari arah utara hendak menyeberang di perlintasan kereta api menuju ke arah selatan. Korban sudah diteriaki seorang pemilik warung di pinggir lokasi.
"Namun diduga tidak mendengar, sehingga korban langsung tersambar kereta api Ambarawa," ujar seorang saksi.
Akibat benturan, tubuh korban hancur beserta sepeda motornya. Jenazah langsung dibawa ke RSU Muhamadiyah Lamongan untuk diautopsi. (pul/jpnn)
Saat itu korban dari arah utara hendak menyeberang di perlintasan kereta api tanpa palang pintu menuju ke arah selatan.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Pelajar yang Tewas Ditabrak Kereta di Sukabumi Diduga Tak Perhatikan Rambu Peringatan
- KAI Larang Warga Beraktivitas di Sekitar Rel Kereta Setelah 4 Anak Tewas Tertabrak
- Polisi Masih Dalami Kasus Pria Tua Tewas Tertabrak Kereta di Cengkareng
- RM Tewas Terseret Kereta di Bekasi, Disaksikan Istri dan Anak, Memilukan
- Mutmainah Diduga Melamun Melintasi Rel, Kereta Api pun Lewat, Brakkk
- Y Disambar Kereta Api, Ada Bagian Tubuh yang Hancur, Innalillahi