Lewis Hamilton Ngacir Sendirian

jpnn.com - MONZA – Lewis Hamilton mengawali balapan Formula 1 seri Italia dengan manis. Jagoan Mercedes itu berhasil menjadi pembalap tercepat dengan waktu satu menit 24,670 detik pada latihan pertama di Monza, Jumat (4/9).
Juara bertahan itu seolah tak menemui kesulitan berarti sepanjang balapan. Sang rekan setim Nico Rosberg yang biasanya menjadi pengganggu utama juga terlihat kerepotan menghadapi Hamilton.
Rosberg akhirnya harus puas berada di posisi kedua setelah membukukan waktu satu menit 25,133 detik. Posisi ketiga diduduki Sebastian Vettel yang mengemas waktu satu menit 26,258 detik. (jos/jpnn)
Hasil latihan bebas pertama F1 Italia:
1. Lewis Hamilton (Mercedes) 1m 24.670s
2. Nico Rosberg (Mercedes) 1m 25.133s
3. Sebastian Vettel (Ferrari) 1m 26.258s
4. Nico Hulkenberg (Force India) 1m 26.612s
MONZA – Lewis Hamilton mengawali balapan Formula 1 seri Italia dengan manis. Jagoan Mercedes itu berhasil menjadi pembalap tercepat dengan
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior