Lho, Anggota DPR Juga akan Naik Gaji
Sabtu, 29 Januari 2011 – 13:36 WIB
Baca Juga:
Dengan rencana kenaikan gaji pejabat, kata Anis, bisa jadi penetapan angka inflasi jauh lebih besar dari angka yang disebut pemerintah. Padahal, dampak inflasi saat ini lebih terasa kepada sebagian besar masyarakat yang notabene bergaji rendah. "Ini seperti membohongi (rakyat)," kritik Sekjen DPP PKS itu tak kalah keras.
Jika gaji DPR juga dinaikkan dalam kapasitas sebagai pejabat negara, Anis menegaskan tidak sependapat. Ini karena, alokasi dana yang bakal dianggarkan untuk kenaikan gaji, bisa digunakan untuk mendukung kebutuhan rakyat akibat inflasi. "Gaji DPR sekarang sudah sangat bagus. Tidak ada alasan untuk menaikkannya," tandasnya.
Ketidaksetujuan atas rencana kenaikan gaji pejabat negara termasuk anggota DPR juga disampaikan Wakil Ketua Komisi XI dari Partai Demokrat Achsanul Qosasi. Menurut dia, dalam konteks APBN terkait kemampuan negara dan dan income perkapita, gaji presiden dan pejabat negara lainnya masih memadai dan wajar. "Tidak perlu ada kenaikan," tegas Achsanul, di Gedung DPR, Senayan, kemarin.
JAKARTA - Selain presiden, anggota dan pimpinan DPR serta kepala daerah juga akan menikmati kenaikan gaji dan tunjangan. Delapan ribu pejabat negara
BERITA TERKAIT
- Megawati Sebut Mundur Lebih Terhormat daripada Dipecat, Sindir Jokowi?
- HUT ke-52 PDIP: Megawati Perintahkan Kader Bonding dengan Rakyat
- Pemerintah Pertimbangkan Melantik Dahulu Kepala Daerah Tak Bersengketa di MK
- Dituding Berperan Memenangkan Istri di Pilkada Serang, Mendes PDT Merespons
- Megawati Anggap Ganjar Sudah Benar Bersikap Tolak Kedatangan Israel ke Indonesia
- Ahmad Yohan DPR Minta Pemerintah Bergerak Cepat Atasi Wabah PMK Sapi