Lho, Baru Direkrut PSS Sleman Kok Malah Mendadak Mundur?

jpnn.com, YOGYAKARTA - Wawan Febrianto yang baru saja direkrut sebagai pemain anyar PSS Sleman, mendadak mengumumkan pengunduran dirinya dari tim berjuluk Super Elang Jawa itu.
Dalam video yang ditayangkan di laman Instagram resmi PSS Sleman, Wawan menyampaikan permintaan maafnya.
Karena tidak jadi memperkuat skuad PSS Sleman.
"Assalamualaikum, saya Wawan Febrianto. Kesempatan bergabung dengan PSS Sleman sudah menjadi mimpi saya sejak lama. Namun, karena satu dan lain hal yang tidak bisa saya sampaikan ke media, saya mohon maaf izin untuk mundur dari PSS Sleman," kata Wawan.
Sekali lagi, Wawan menyampaikan permintaan maaf kepada manajemen klub PSS Sleman dan Sleman Fans atas pengunduran dirinya.
Masih di laman Instagram sama, PSS Sleman menyayangkan mundurnya Wawan Febrianto yang sejak lama ingin membela Super Elang Jawa.
Meski tak mudah, namun keputusan itu harus dihargai dan PSS mendoakan yang terbaik untuk Wawan.
"Memang ada hal-hal yang tidak dapat dijelaskan secara gamblang. Percayalah ini sudah melalui proses yang cukup rumit dan kita harus mengambil keputusan," ujar Direktur Utama PT Putra Sleman Sembada (PSS) Marco Gracia Paulo.
Pemain yang baru direkrut PSS Sleman itu tiba-tiba menyatakan mengundurkan diri. Kenapa ya?
- PSS Sleman Ditekuk Dewa United, Pieter Sangat Kesal dengan Kinerja Wasit
- PSS Sleman Mengantongi Kelemahan PSBS Biak, Napi Bongkar Wajib Waspada
- PSBS Biak Percaya Diri saat Jumpa PSS Sleman yang Tengah Berjuang di Jurang Degdradasi
- Bali United Payah, Persis Solo Berpesta Gol, Cek Klasemen Liga 1
- Zona Merah Klasemen Liga 1 2024/2025 Bergolak, Madura United Jadi Juru Kunci
- Live Streaming PSS Sleman Vs Bali United: Tamu dalam Bahaya