Lho, Suami Kok Selingkuh dengan Kakak Sendiri
SURABAYA—Siapa yang tidak sakit hati jika orang yang dicintai berpaling. Apalagi yang berpaling adalah saudara sendiri. Itulah yang dirasakan Susi (bukan nama sebenarnya).
Pernikahan yang terjalin selama lebih dari lima belas tahun akhirnya berujung di pengadilan. Susi tidak terima saat mengetahui suaminya, sebut saja Bobi, mendua.
Yang membuat Susi lebih tidak terima, perselingkuhan itu dilakukan bukan dengan orang lain. Melainkan dilakukan dengan kakak kandung Bobi, Rani (nama samaran). Ada-ada saja.
Selama ini Susi setengah mati mencintai Bobi. Tak tahunya, dia malah dikhianati.
"Daripada terus sakit hati, saya ingin pisah," ucapnya kepada kuasa hukumnya, Ari S, saat hendak mendaftarkan gugatan cerai.
Keputusan ibu dua anak tersebut sudah bulat. Bahkan, perempuan 37 tahun itu rela mengurus sendiri buah hatinya.
Keluarga mendukung. Kakak ipar yang pernah menjalin hubungan dengan suami tidak keberatan. Bahkan, dia rela menjadi saksi Susi dalam persidangan.
Hanya, Bobi tidak terima. Dia ingin mempertahankan biduk rumah tangga.
Dia mengaku khilaf saat menyeleweng dulu. Kala itu kakaknya belum memiliki pasangan. Sekarang dia menjadi istri orang.
Namun, tekad Susi tak lagi bisa diubah. Dia tetap ingin berpisah. ''Dia tetap ingin bercerai.Tidak lagi hidup bersama,'' lanjut Ari.
Saat ini proses sidang berlangsung di Pengadilan Agama (PA) Surabaya. (may/c16/fal/flo/jpnn)
SURABAYA—Siapa yang tidak sakit hati jika orang yang dicintai berpaling. Apalagi yang berpaling adalah saudara sendiri. Itulah yang dirasakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 4 Santri Meninggal Tertimpa Tembok Ambruk di Pesantren Sukabumi
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
- Bersama Masyarakat, Polres Rohul Deklarasi Kampung Bebas Narkoba di Desa Puo Raya
- BPTD: 1.000-an Bus Pariwisata di Jawa Barat Tidak Laik Jalan
- Jadi Muncikari di Rohul, 3 Orang Perempuan Ditangkap Polisi