Libas Everton, Arsenal Melenggang ke Semifinal FA Cup

jpnn.com - LONDON - Setelah beberapa kali tampil melempem, kini Arsenal kembali 'meledak'. Dalam laga perempat final FA Cup, tim berjuluk The Gunners itu menggulung Everton di Emirates Stadium. Skornya pun cukup meyakinkan: 4-1.
Giroud yang belakangan dirundung masalah karena tak menunjukkan perfoma apik, kini menjawab semuanya. Dia menyumbang dua gol, yang dicetak hanya dalam jarak dua menit. Yakni menit ke 83 dan 85.
Adalah Mesut Oezil yang membuka pesta gol 'gudang peluru' di kandangnya. Pemain Jerman yang posisinya sedang terancam di timnas itu berhasil membuat The Gooners, julukan suporter Arsenal berjingkrak di menit ke-7.
Mendapat umpan matang dari Santi Cazorla di dalam kotak penalti, Oezil menjawab semua kritikan yang ditujukan padannya. Dengan tenang dia mengarahkan bola ke tiang jauh gawang Everton yang dijaga Joel Robles.
Unggul satu gol, makin membuat anak-anak asuh Arsene Wenger makin bersemangat. Beberapa kali serangan mengancam tim tamu.
Keasyikan menyerang, gawang Arsenal malah bobol di menit ke 33. Gol itu berawal dari serangan balik dan kerjasama Ross Barkley, Miralas dan Lukaku. Tembakan Miralas yang tak sempurna ke gawang Fabianski sukses diteruskan Lukaku menjadi gol.
Di menit ke-67 Arsenal kembali unggul berkat gol penalti yang dilesakkan Mikel Arteta.
Pesta gol Arsenal terus berlanjut menjelang akhir laga. Di menit ke-83 dan 85 Oliver Giroud menjebol gawang Everton. Gol-gol itu pun mengantar Arsenal melenggang ke Semifinal FA Cup. (mas/jpnn)
LONDON - Setelah beberapa kali tampil melempem, kini Arsenal kembali 'meledak'. Dalam laga perempat final FA Cup, tim berjuluk The Gunners
- Sudirman Cup 2025: Ini Target dari Menpora Dito Ariotedjo
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen