Libatkan Generasi Muda, KLHK Dorong Pelestarian Elang Jawa Secara Berkelanjutan

jpnn.com, SUKABUMI - Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) terus mendorong pelestarian elang jawa (Nisaetus bartelsi) secara berkelanjutan.
Salah satu cara yang dilakukan KLHK melalui Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (BBTNGGP) dengan melibatkan generasi muda melalui sosialisasi program konservasi elang jawa.
Pada kegiatan yang berlangsung di Pusat Pendidikan Konservasi Elang Jawa Cimungkad, Sukabumi, Jawa Barat itu, BBTNGGP menggandeng Taman Safari Indonesia, PT Smelting dan Filantra mengedukasi generasi muda mengenai pentingnya konservasi elang jawa dan habitatnya.
Direktur Konservasi Keanekaragaman Hayati KLHK Indra Eksploitasia berharap melalui kegiatan tersebut dapat menumbuhkan rasa cinta, bangga dan peduli para generasi muda terhadap pelestarian elang jawa.
"Kepedulian semua pihak, termasuk generasi muda sangat penting agar pelestarian satwa langka ini dapat diwariskan ke generasi mendatang secara berkelanjutan," ujar Indra Eksploitasia melalui keterangan yang diterima Rabu (1/6).
Elang jawa merupakan satu dari empat jenis elang yang ada di Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP).
Tiga jenis elang lain, yaitu Elang Brontok (Nisaetus cirrhatus), Elang Ular Bido (Spilornis cheela), dan Elang Hitam (Ictinaetus malayensis) dengan keberadaan di alam masih relatif terjaga. (mrk/jpnn)
KLHK mendorong pelestarian elang jawa secara berkelanjutan dengan melibatkan generasi muda
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi
- Peran Generasi Muda Dalam Mewujudkan Indonesia Emas 2045
- 2 Terminal PET Raih Proper Hijau dari KLHK
- TikTok Indonesia Hapus 900 ribu Video Terkait Judol Sepanjang 2024
- BBPVP Bandung & Yayasan Inovasi Muda Indonesia Beri Pelatihan di Sektor Green Jobs
- Tokoh Pemuda Papua Gifli Buiney Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional
- Waka MPR: Kemampuan Literasi Generasi Muda Harus Ditingkatkan