Libur Lebaran, 10 Ribu Pengunjung Padati Kebun Raya Bogor

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 10 ribu orang lebih mengunjungi Kebun Raya Bogor, Jawa Barat pada Sabtu (13/4) di masa libur Idul Fitri 1445 Hijriah.
General Manager Corporate Communication PT Mitra Natura Raya Zaenal Arifin di Kota Bogor, Sabtu, mengatakan pada akhir pekan biasanya pengunjung Kebun Raya Bogor hanya berada di angka 5.000 orang.
“Alhamdulillah hari ini ramai lebih dari 10 ribu pengunjung. Kemungkinan besok akan lebih ramai hari Minggu,” kata Zaenal.
Zaenal mengatakan beberapa hari setelah Lebaran jumlah pengunjung Kebun Raya Bogor cukup ramai lebih dari 5.000 pengunjung. Di mana pada hari biasa selain akhir pekan rata-rata pengunjung 3.000 orang.
“Prediksi lonjakan pengunjung kami perkirakan akan terjadi pada weekend ini. Namun, target kami pengunjung bisa tembus pada angka 20 ribu orang per harinya,” jelasnya.
Menghadapi lonjakan pengunjung, Zaenal mengaku pihaknya mempersiapkan semua optimalisasi pelayanan publik. Mulai dari pelayanan, kebersihan, pengamanan, tiket, serta penambahan fasilitas kendaraan listrik untuk pengunjung.
Selain itu, lanjut dia, Kebun Raya Bogor juga bekerja sama dengan beberapa tempat untuk tempat parkir kendaraan. Lantaran kendaraan bermotor yang bisa masuk jumlahnya dibatasi.
“Kita kerja sama dengan BTM, Rumah Sakit Siloam, bisa menampung sekitar 1.000 kendaraan,” ucapnya.
Sebanyak 10 ribu orang lebih mengunjungi Kebun Raya Bogor, Jawa Barat pada Sabtu (13/4) di masa libur Idul Fitri 1445 Hijriah.
- Zenal Abidin Kecam Ulah Paman Perkosa 2 Keponakan di Bogor
- PIK2 Diserbu 500 Ribu Wisatawan Selama Libur Lebaran 2025
- Pengguna MyPertamina Meningkat Pada Periode Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025
- Booth Camilan Sehat dan Aktivitas Seru Warnai Jalur Mudik 2025
- Korsleting Listrik di Toko Penjual Petasan Jadi Petaka
- Mudik Lebaran 2025, KAI Group Angkut 29.170.705 Penumpang