Libur Lebaran Kebun Raya Bogor Siapkan Sejumlah Wahana untuk Manjakan Masyarakat
"Di Taman Meskiko ini ada tujuh titik edukasi yang dibuat secara interaktif dan dapat menambah pengetahuan pengunjung," katanya.
Sedangkan, di Taman Akuatik didominasi oleh wahana air. Di taman ini ada lima titik edukasi yang dapat dipelajari oleh pengunjung.
"Edukasi yang dibuat secara interaktif ini diharapkan dapat menarik perhatian generasi muda untuk kembali ke alam," ucapnya.
Bayu menyebut pada situasi pandemi Covid-19 saat ini pengunjung Kebun Raya Bogor memang sepi, tapi pada libur Lebaran diharapkan dapat meningkat.
Kendati demikian, animo masyarakat untuk berkunjung ke Kebun Raya Bogor sebenarnya cukup tinggi, yakni terlihat ketika pemerintah memberlakukan kebijakan yang melonggarkan pergerakan masyarakat pada Agustus 2020.
"Jumlah pengunjung ke Kebun Raya Bogor meningkat," kata Michael Bayu. (antara/jpnn)
Kebun Raya Bogor (KRB) menyiapkan berbagai wahana Taman Hari Raya (THR) pada libur Hari Raya Idul Fitri 1422 Hijriyah, pada 13-17 Mei 2021.
Redaktur & Reporter : Elvi Robia
- Paket SNAP! AirAsia MOVE Bikin Libur Natal Makin Menyenangkan dan Lebih Murah
- 6 Tip Hemat Mengatur Budget Liburan Akhir Tahun
- Play High Land Hadirkan Kemudahan Menginap dan Berlibur
- Joyful Journey di Bali Sukses, DRE Beauty Akan Ajak Para Mitra ke Singapura dan Thailand
- Lesti Kejora & Nobby Berkolaborasi, Hadirkan Produk Spesial, Cocok untuk Liburan
- Momen Liburan Bersama Keluarga Makin Maksimal dengan Vivo V30e