Libur Lebaran, Venna Melinda Ingin Kunjungi 4 Kota di Jepang Gegara Hal Ini

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Aktris Venna Melinda mengaku akan menghabiskan waktu libur Lebaran di Jepang.
Tak sendiri, dia akan mengajak anak-anaknya serta sang ibunda.
Venna Melinda mengatakan berlibur ke Jepang sudah dia rencanakan sejak jauh-jauh hari.
"Aku mau ke Jepang, kita pesawat malam. Tanggal 12 April, kan, Lebaran," ujar Venna Melinda di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (26/3).
"Bukan merayakan, tetapi aku sudah pesan tiket sudah lama, aku pikir Lebaran itu tanggal sepuluh, sebelas, enggak tahunya mundur kan. Jadi, ya sudahlah. Itu, kan, hari kedua, jadi, aku, Attala, Vania, mamaku. Insyaallah rencananya Verrell menyusul," tambahnya.
Rencananya, dia akan mengunjungi empat kota di Jepang, yakni Tokyo, Nagoya, Osaka, dan Kyoto.
Pasalnya, politikus 51 tahun itu ingin melihat bunga sakura di sana.
"Karena katanya ini bulan sakura, lagi banyak bunga sakura, aku pengin ke Tokyo, Nagoya, Osaka, Kyoto, empat kota," kata Venna Melinda.
Aktris Venna Melinda mengaku akan menghabiskan waktu libur Lebaran di Jepang bersama anak dan ibunya
- Kota Lama Jadi Primadona, Libur Lebaran 2025 Dongkrak Wisata Semarang
- Trafik Broadband Meroket Selama Libur Lebaran 2025, Telkomsel Beber Penyebabnya
- Timbunan Sampah Libur Lebaran 2025 di Semarang Tembus 5,5 Juta Ton
- Libur Lebaran Usai, Emas Pegadaian Galeri 24 Diburu Masyarakat, Lihat Nih!
- Manfaatkan Digitalisasi, PLN IP Sukses Jaga Keandalan Pasokan Listrik Selama Libur Lebaran
- Taman Pintar Yogyakarta Dikunjungi 23 Ribu Wisatawan Selama Libur Lebaran