Libur Liburan, Bojan Hodak kepada Pemain Persib: Harap Dimaksimalkan
jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak berpesan kepada anak-anak asuhnya saat menikmati libur lebaran selama tiga hari.
Bojan berharap anak-anak asuhnya memaksimalkan libur tiga hari untuk berkumpul bersama keluarga tanpa melupakan tugas menjaga kebugaran.
Bojan menjelaskan Stefano Beltrame serta kolega telah berlatih keras sebelumnya dan layak mendapatkan libur untuk menyegarkan pikiran.
Pelatih asal Kroasia itu melanjutkan, pada masa liburan tiga hari, pemain bisa memanfaatkan dua hari untuk libur sambil pemulihan, dan satu hari lagi memulai latihan ringan.
"Saya memberi mereka libur karena (sebelumnya) kami berlatih keras dan mereka banyak berlari," jelas Bojan dikutip dari laman resmi klub, Selasa.
"Hari ketiga mereka bisa melakukan sedikit pemanasan atau yang lainnya agar nanti ketika kembali (berlatih) mereka sudah siap kembali," pungkasnya.
Selanjutnya Persib Bandung dijadwalkan akan bertandang ke markas Persita Tangerang pada pekan ke-31 Liga 1 Indonesia di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Senin (15/4) mendatang.
Setelah menghadapi Persita Tangerang, skuad Maung Bandung dijadwalkan akan melakoni pertandingan kontra Persebaya Surabaya, Borneo FC dan terakhir PSS Sleman.
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak berpesan kepada anak-anak asuhnya saat menikmati libur lebaran selama tiga hari.
- Live Streaming Persebaya Vs Persija, Simak Kata Bruno Moreira
- Persib Vs Borneo FC: Apa yang Dikatakan Hodak Mungkin Benar
- Target Persib Bandung Pertahankan Unbeaten saat Jamu Borneo FC
- Pertandingan Bali United Vs Persib Resmi Ditunda, Ini Sebabnya
- Persebaya Vs Persija: Almeida Berambisi Mencetak Gol, Ini Sebabnya
- Persib Vs Borneo FC: Tamu Datang dengan Kekuatan Komplet