Libur Nyepi, Wisatawan Dieng Membludak
jpnn.com - BANJARNEGARA - Libur Hari Raya Nyepi yang bersamaan dengan libur akhir pekan berpengaruh terhadap jumlah wisatawan di Dataran Tinggi Dieng. Jumlah pengunjung ke Dieng naik drastis. Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Banjarnegara mencatat, jumlah pengunjung mencapai lebih dari 6.000 orang.
"Wisatawan sudah mulai terlihat sejak hari Sabtu datang ke beberapa lokasi wisata Dieng, pada hari Minggu mencapai puncaknya karena hari Senin merupakan hari libur. Ratusan kendaraan berpelat nomor Jogja, Semarang, Bandung, Jakarta, Surabaya dan Bali terlihat di sepanjang jalan menuju ke Dataran Tinggi Dieng, hingga terjadi kemacetan menuju lokasi wisata," kata Kepala Disparbud, Aziz Ahmad melalui Kepala UPT Dieng, Ibnu Hasan.
Padahal menurut Ibnu, pada-hari hari biasa, kunjungan wisatawan ke Dieng hanya berkisar dari 300 pengunjung. Sementara pada akhir pekan peningkatannya hanya berkisar 500 pengunjung.
"Saat liburan panjang kunjungan wisata juga mengalami kenaikan, biasanya mendekati angka 6.000 pengunjung sementara jika lebaran mencapai 5.000 wisatawan. Pada hari Natal dan Tahun Baru kunjungan wisatawan juga mengalami kenaikan dari hari biasanya," terang Ibnu.
Bahkan, karena banyaknya pengunjung, sempat terjadi kemacetan di beberapa objek wisata. Seperti di Komplek Wisata Candi Bima, Kawah Sikidang dan Museum Kaliasa. Hotel dan home stay yang berada di sekitar lokasi wisata Dieng juga penuh saat hari libur Nyepi kemarin.
"Jumlah penginapan memang belum sebanding dengan kunjungan wisatawan terutama pada masa liburan,sehingga rumah warga menjadi tempat yang ideal buat wisatawan. Karena sudah terbiasa, wargapun melayani wisatawan yang menginap layaknya home stay," tambah Ibnu.
Tahun 2014 ini, menurut Ibnu, Pemkab Banjarnegara menargetkan pendapatan dari UPT Dieng mencapai Rp 1,295 miliar. Sementara hingga Maret ini sudah terealisasi 32,69 persen. "Melihat kunjungan wisatawan, terutama saat liburan saya optimis target yang dibebankan tercapai. Tahun 2013 lalu, target Rp 1,195 miliar dan terealisasi 155 persen," pungkas Ibnu. (drn/acd)
BANJARNEGARA - Libur Hari Raya Nyepi yang bersamaan dengan libur akhir pekan berpengaruh terhadap jumlah wisatawan di Dataran Tinggi Dieng. Jumlah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pejabat BKPSDM Mukomuko: 114 Formasi PPPK Kosong Pelamar
- Bandingkan Jumlah Honorer Lulus & Calon PPPK Paruh Waktu, Jauh Banget
- DPRD DKI Minta Pengamanan Objek Vital PAM Jaya Ditingkatkan
- Daerah Ini Mengusulkan 30 Honorer jadi PPPK Paruh Waktu
- Lihat Mobil yang Dipakai Mengantar Makan Bergizi Gratis di Palembang, Duh
- Bar LGBT di Jaksel Terbongkar Berawal dari Keributan, Sudah Setahun Beroperasi