Libur Tahun Baru Islam, KAI Daop I Operasikan 15 KA Tambahan
jpnn.com, JAKARTA - PT KAI Daop 1 Jakarta akan mengoperasikan 15 KA tambahan.
Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi meningkatnya jumlah penumpang saat long weekend yang berbarengan dengan libur Tahun Baru Islam 1439 H yang jatuh pada Kamis (21/9).
KA-KA tambahan tersebut terdiri dari 12 KA kelas eksekutif yang berangkat dari stasiun Gambir, dan tiga KA kelas ekonomi yang berangkat dari Stasiun Pasarsenen.
Senior Manager Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Suprapto menjelaskan, KA-KA tersebut akan dioperasikan antara 20-25 September 2017, dengan operasional yang sudah ditentukan tanggalnya.
"Ke-15 KA tersebut dioperasikan dengan kota tujuan Cirebon (3 KA), Bandung (6 KA), Surabaya (2 KA), Yogyakarta (2 KA), serta Solo (2 KA)," tutur Suprapto.
Untuk mengantisipasi melonjaknya penumpang saat long weekend, KAI mensiagakan petugas keamanan di lapangan.(chi/jpnn)
15 KA tambahan itu yakni 12 KA kelas eksekutif yang berangkat dari stasiun Gambir, dan tiga KA kelas ekonomi yang berangkat dari Stasiun Pasarsenen.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Warga Menolak Penutupan Stasiun Karet: Jangan Mempersulit
- Anak Angker Wajib Tahu, Ada Kabar Terbaru di Stasiun Karet
- KAI Ingatkan Ketentuan Bagasi untuk Penumpang yang Berlibur saat Nataru
- PT KAI Perketat Pengamanan di Stasiun saat Nataru, Libatkan Anjing Pelacak K-9
- KAI Prioritaskan Kenyamanan dan Keamanan Penumpang saat Nataru
- 4 Hari Libur Nataru, 175.594 Penumpang Keluar Masuk Stasiun Daop 4 Semarang