Libur Tahun Baru Sudah Lewat, Jalur Puncak Bogor Dibuka Lagi Dua Arah
jpnn.com, KABUPATEN BOGOR - Jalur Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat kembali dibuka untuk dua arah.
Sebelumnya Polres Bogor menerapkan rekayasa lalu lintas berupa sistem satu arah atau one way menuju Jakarta di akhir libur Tahun Baru.
Kendaraan sudah dibolehkan melintas ke arah Puncak mulai pukul 17.15 WIB.
Satuan Lalu Lintas Polres Bogor sempat menerapkan one way menuju Jakarta sejak pukul 12.00 WIB, untuk mengurai kepadatan kendaraan di Jalur Puncak.
Kini, jumlah titik kepadatan kendaraan di Jalur Puncak sudah mulai berkurang.
Beberapa wilayah yang masih terpantau antrean kendaraan, yaitu di Simpang Taman Safari Indonesia (TSI) arah Jakarta, di Taman Wisata Matahari (TWM) arah Jakarta, serta di Simpang Pasir Angin arah Jakarta.
Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin di Pos Pelayanan Terpadu Gadog menyebutkan bahwa dia sudah memprediksi hari ini merupakan puncak arus balik para wisatawan yang berkunjung ke kawasan Puncak.
"Sudah disiapkan rekayasa, kami sudah memprediksi di pelaksanaan terakhir ada kepadatan menuju Jakarta," kata Iman.
Sistem satu arah atau one way menuju Jakarta sempat diberlakukan di Jalur Puncak, Kabupaten Bogor.
- BPKP Usulkan Rancangan Kebijakan MRPN Lingkup Pemerintah Daerah
- Pengamat Tata Kota Sebut Aparat Lemah kepada Preman Bisa Hilangkan Kepercayaan Publik
- Pembongkaran Pasar Tumpah Bogor Dibatalkan, Warga Ancam Bongkar Sendiri
- Mak-Mak Majelis Taklim Dukung Rena Da Frina Pimpin Kota Bogor
- Preman Pasar Tumpah Bogor Provokasi Tolak Penggusuran, IPW: Polisi Jangan Kalah
- Kebakaran Gudang Alat Dekorasi di Bogor Sebabkan Satu Orang Meninggal